nextren.com –realme secara resmi mengumumkan akan meluncurkan realme 12+ 5G di Indonesia.
Smartphone ini akan menjadi debut global pertamanya, bersamaan dengan realme 12 Pro+ 5G, sebagai bagian dari realme 12 Series 5G pada tanggal 29 Februari 2024.
Dengan mengadopsi kemampuan fotografi dari realme 12 Pro+ 5G, realme 12+ 5G bertekad untuk menghadirkan standar baru dalam kemampuan fotografi smartphone kelas menengah, khususnya dalam hal kejernihan dan stabilitas gambar.
"Kami dengan bangga mengumumkan bahwa realme 12+ 5G akan melakukan debut globalnya di Indonesia sebagai bagian dari realme 12 Series 5G. Smartphone ini dirancang khusus untuk anak muda dengan menghadirkan teknologi kamera terbaik, seperti sensor Sony LYT-600 dengan dukungan stabilisasi OIS, yang jarang ditemukan di segmennya. Kombinasi teknologi ini akan memenuhi kebutuhan mobilitas tinggi anak muda dan meningkatkan pengalaman fotografi mereka ke level yang lebih tinggi," kata Ellen Zhou, Marketing Director realme Indonesia.
realme 12+ 5G akan menghadirkan pengalaman fotografi terbaik di segmennya, terutama dalam hal fotografi potret yang detail dan jelas.
Ini diwujudkan melalui sensor kamera Sony LYT-600 50MP yang dikombinasikan dengan SuperOIS.
Kombinasi ini menjanjikan peningkatan signifikan dalam hasil foto, dengan kemampuan zoom in-sensor 2x untuk detail yang lebih tajam.
Selain itu, realme 12+ 5G juga akan menampilkan keunggulan dalam mode potret.
Dengan dukungan SuperOIS, smartphone ini dapat mengambil foto potret dengan cepat, detail, dan tanpa blur.
Teknologi SuperOIS juga memungkinkan realme 12+ 5G untuk menangkap objek bergerak dengan sangat baik, bahkan dalam kondisi pencahayaan minim.
Mengusung desain premium yang diperkenalkan oleh realme 12 Pro+ 5G, realme 12+ 5G juga menghadirkan desain Luxury Watch yang merupakan hasil kolaborasi dengan Ollivier Savéo, pengrajin jam tangan mewah terkenal.