Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Samsung Buka Flip Cafe, Bisa Coba & Menangkan Galaxy Z Flip5 Terbaru

Ida Bagus Artha Kusuma - Senin, 09 Oktober 2023 | 22:14
Samsung bersama Paris Baguette membuka Flip Cafe di beberapa lokasi di Jakarta

Samsung bersama Paris Baguette membuka Flip Cafe di beberapa lokasi di Jakarta

nextren.com - Samsung Indonesia telah mengumumkan kemitraan eksklusifnya dengan Paris Baguette, menghadirkan Flip Cafe.

Kafe ini adalah sebuah tempat tematik yang dirancang dengan dekorasi dan suasana yang mendukung kreasi konten yang kekinian dengan sentuhan K Wave.

Flip Cafe dirancang khusus untuk mengajak anak-anak muda agar semakin percaya diri dan kreatif dalam mengekspresikan diri mereka.

Berlokasi di empat outlet Paris Baguette yang berada di Astha District 8, Pondok Indah Mall 3, dan PIK Avenue, Flip Cafe akan beroperasi selama periode 1 hingga 30 Oktober 2023.

Andi Airin, Head of Mobile Experience Marketing, Samsung Electronics Indonesia, mengungkapkan, "Yang ingin mencoba tempat hangout paling hits saat ini harus ke Flip Cafe, tempat nongkrong seru yang merupakan hasil kolaborasi antara Samsung dan Paris Baguette."

"Di sini, para Gen Z tidak hanya dapat menikmati nuansa K-Wave yang cocok untuk menciptakan konten unik dengan Galaxy Z Flip5, tetapi juga bisa menikmati menu limited edition yang terinspirasi oleh Galaxy Foldable, serta berbagai workshop bertema menarik bersama Team Galaxy."

Ada beberapa kegiatan yang bisa dilakukan di Flip Cafe ini.

Pengunjunga bisa menikmati keseruan ngopi bareng Rio Dewanto sampai bikin konten seru bareng Ziva Magnolya.

Bikin konten bersama Rio Dewanto

Bikin konten bersama Rio Dewanto

Flip Cafe memungkinkan pengunjung untuk nongkrong bersama #TeamGalaxy dan mengikuti berbagai kegiatan seru seperti workshop membuat kopi bersama Rio Dewanto, session pembuatan konten menarik bersama Ziva Magnolya, dan berbagai aktivitas seru lainnya bersama komunitas.

Lalu pengunjung juga bisa bikin Food Vlog Aesthetic dari Menu Spesial.

Baca Juga: Samsung Galaxy S23 FE Hadir di Indonesia 10 Oktober Bareng Tab S9 FE & Buds FE

Kolaborasi Samsung dengan Paris Baguette menghadirkan menu spesial yang socmed-worthy yang hanya bisa ditemukan di Flip Cafe.

Menu-menu ini seperti "Flip your Sandwich" yang merupakan sandwich yang bisa disesuaikan sesuai keinginan dan "Minty Flip Choco," minuman segar yang dihadirkan dengan nuansa warna mint green yang cocok dengan Galaxy Z Flip5.

Menu khusus Paris Baguette bersama Samsung

Menu khusus Paris Baguette bersama Samsung

Pengunjung bisa memanfaatkan kamera Galaxy Z Flip5 untuk mengambil foto makanan dengan tampilan flat lay yang aesthetic untuk diunggah di Instagram.

Yang cukup menarik adalah pengunjung bisa buat Konten Rekomendasi Tempat Hangout dan OOTD.

Mirror selfie challenge berhadiah Galaxy Z Flip5

Mirror selfie challenge berhadiah Galaxy Z Flip5

Flip Cafe menawarkan suasana K-Wave yang cocok untuk membuat konten kekinian seperti rekomendasi tempat hangout dan OOTD.

Pengunjung dapat memanfaatkan fitur FlexCam di Galaxy Z Flip5 untuk mengambil foto flat lay atau video OOTD dengan mudah.

FlexCam memungkinkan pengguna untuk mengatur angle yang ideal dan melihat preview kamera pada bagian layar yang berdiri tegak.

Selain aktivitas menarik, pengunjung juga bisa ikuti Mirror Selfie Challenge dan Raih Hadiah.

Flip Cafe memiliki spot cermin trendi yang bisa digunakan untuk mirror selfie.

Baca Juga: Review Samsung Galaxy Watch6 40mm, Jam Pintar Serasa Asisten Sehat

Pengunjung bisa menggunakan Galaxy Z Flip5 untuk melakukan mirror selfie langsung dari Flex Window.

Selain itu, pengunjung juga bisa mengikuti Mirror Selfie Challenge untuk berkesempatan memenangkan Galaxy Z Flip5 dan Galaxy Buds2 secara gratis.

Dalam periode kolaborasi ini, kamu bisa membeli Galaxy Z Flip5 dengan harga mulai dari Rp15.999.000.

Selain itu, Samsung juga menawarkan program trade-in yang memungkinkan pengunjung untuk menukar perangkat lama dengan Galaxy Z Flip5, dengan potongan harga dan cashback hingga Rp1.000.000.

Baca Juga: Samsung Indonesia Memperkenalkan Lini TV OLED Terbaru, S90C dan S95C

(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x