Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Ini Yang Buat Samsung Neo QLED 4K Bisa Disebut Sebagai TV Gaming

Ida Bagus Artha Kusuma - Rabu, 05 Juli 2023 | 20:40
Samsung Neo QLED 4K TV adalah TV yang didesain untuk para gamers
samsung

Samsung Neo QLED 4K TV adalah TV yang didesain untuk para gamers

nextren.com -Samsung Neo QLED 4K TV hadir sebagai solusi yang menghadirkan pengalaman gaming yangmenyenangkan para gamers.

Tentu saja tidak sekedar gimmick, Samsung menyematkan sejumlah fitur yang didesain untuk meningkatkan pengalaman bermain game baik gamers PC sampai konsol.

Ada beberapa teknologi dan fitur yang jarang ditemui dalam TV biasa dibandingkanNeo QLED 4K TV.

Salah satunya adalah 4 port HDMI 2.1 yang ada di belakang TV baik versi 43 inch dan 50 inch.

Fitur 4 port HDMI 2.1 di Samsung Neo QLED 4K TV

Fitur 4 port HDMI 2.1 di Samsung Neo QLED 4K TV

Hadirnya 4 port ini memungkinkan pengguna mencolokkan 4 konsol yang berbeda seperti PS5, Xbox, nintendo Switch, dan PC secara bersamaan tanpa perlu lepas pasang kabel HDMI untuk mendapatkan performa maksimal.

Sehingga pengguna bisa memanfaatkan fitur refresh rate 144Hz yang dimiliki layar TV ini berkat transfer rate mencapai 48Gbps.

Lalu Samsung juga menggunakan teknologi Quantum Matrix Technology, Quantum Mini LED, dan Shape Adaptive Light Control, Neo QLED 4K TV menawarkan kualitas visual yang pas bagi para pemain game.

Resolusi 4K yang tajam dan detail menghasilkan gambar yang memukau dengan kontras yang tinggi, warna yang akurat, dan kecerahan yang optimal.

Saat bermain game favorit, para gamers akan merasakan kedalaman dan kejernihan visual yang mengagumkan.

Selain kualitas visual yang menakjubkan, performa gaming juga menjadi fokus utama dalam Neo QLED 4K TV.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x