Nextren.com -Bank OCBC NISP menggandeng Red Hat untuk mengembangkan aplikasi m-banking ONe Mobile yang lebih cepat dan ramah pengguna.
15 Maret lalu, Bank OCBC NISP mengumumkan kerja sama dengan perusahaan penyedia solusi open source Red Hat dalam mengadopsi teknologi Red Hat OpenShift dan Ansible Automation.
Kedua teknologi ini didesain untuk membantu produktivitas pengembang dalam meluncurkan produk dan layanan pada aplikasi ONe Mobile dengan lebih cepat dan scalable.
Selain itu, kerja sama ini juga membantu meningkatkan customer experience bagi nasabah ONe Mobile, yaitu aplikasi mobile banking bagi nasabah individu Bank OCBC NISP.
Baca Juga: Tak Pernah Beri Kode OTP ke Siapapun Tapi m-Banking Tetap Bobol? SMS to Telegram Biang Keladinya
Aplikasi ONe Mobile pertama kali meluncu pada tahun 2018.
ONe Mobile adalah aplikasimobile bankingyang ditujukan untuk membantu nasabah Bank OCBC NISP untuk menumbuhkan dan mengelola keuangan.
Per Desember 2022, Bank mencatat peningkatan aktivitas digital nasabah individu melalui aplikasi ONe Mobile sebesar 37% YoY.
Hal tersebut memperlihatkan penerimaan yang baik dari nasabah akan fitur-fitur ONe Mobile yang dapat mendukung mereka, baik untuk kebutuhan wealth management hingga transaksi sehari-hari (daily banking).
Baca Juga: Begini Cara Lihat Alamat Email Penipu Mengatasnamakan BRI, Dibongkar Netizen!
Kerja sama antara OCBC NISP dan Red Hat diharapkan dapat menghadirkan fitur-fitur baru bagi pengguna ONe Mobile.
Country Manager Red Hat Indonesia, Vony Tjiu mengungkapkan bahwa teknologi Red Hat diharapkan mampu membantu Bank OCBC NISP bergerak lebih cepat membawa layanan baru bagi pengguna ONe Mobil