Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Teaser Motorola ThinkPhone Resmi Dirilis, Ini Desain dan Speknya!

Khoiruddin Yusup - Kamis, 05 Januari 2023 | 18:30
Gambar teaser Motorola ThinkPhone
Motorola

Gambar teaser Motorola ThinkPhone

Pada bagian takirir juga terdapat sebuah tulisan "Business-grade upgrade" yang artinya "Peningkatan kelas bisnis".

Tentu hal ini adalah sebuah tanda bahwa ThinkPhone akan membawa citra ThinkPad sebagai ponsel kelas bisnis.

Bocoran spesifikasi Motorola ThinkPhone

Motorola ThinkPhone
Motorola

Motorola ThinkPhone

Berdasarkan rumor yang beredar, ThinkPhone akan memiliki layar P-OLED 6,6 inci dengan resolusi FHD+.

Tak hanya itu, layar hp ini juga akan menghadirkan kecepatan refresh 144Hz dan pemindai sidik jari (under-display).

Bodinya yang kokoh dikabarkan juga akan dibekali dengan dengan rating IP68 yang membuatnya tahan air dan debu.

Ponsel ini juga dilengkapi dengan tiga kamera utama berukuran 50 MP, kamera ultra-wide 13 MP, dan kamera kedalaman 2 MP.

Untuk foto selfie, ThinkPhone akan dilengkapi dengan kamera depan 32 MP yang mendukung autofokus.

Di sektor dapur pacu, ThinkPhone diperkirakan akan mengandalkan chipset Snapdragon 8+ Gen 1.

Chipsetnya akan didukung dengan pilihan RAM 8GB atau 12GB serta penyimpanan internal 128GB, 256GB, atau 512GB.

Baca Juga: Selain BlackBerry, Ini 5 Perusahaan Hape yang Gagal di Pasaran

Source :Gizmochina NexTren

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x