Meski begitu, bagian anti klimaks cerita berjalan dengan baik dan begitu seru (apa lagi jika kalian menonton versi IMAX di bioskop).
Baca Juga: Trailer Film Guardians of The Galaxy Vol.3 Rilis di Event CCXP22
Soundtrack atau Scoring Terasa Pas
Soundtrack atau scoring (efek suara) yang dihadirkan juga tak kalah keren dan pas di film Avatar: The Way of Water.
Hubungan antara suku Na'vi dan hewan yang digambarkan dalam film ini akan kurang jika tanpa adanya scoring yang mendukung.
Untuk keseluruhan dari scoring yang hadir terasa membuat keseluruhan film petualangan ini menjadi lebih lengkap.
Baca Juga: Netflix Telah Luncurkan Preview Club, Pelanggan Bisa Kasih Penilaian
Kesimpulan
Film Avatar: The Way of Water bisa dibilang merupakan comeback yang baik dan melebihi ekspektasi penonton khususnya Nextren.
Dengan suguhan keindahan Pandora, tentunya film ini bisa ditonton oleh keluarga dan perlu diketahui ratingnya 13 tahun ke atas.
Karena film berdurasi 3 jam lebih 10 menit, kalian perlu untuk bersiap terlebih dahulu untuk pergi ke WC atau makan agar ketika menonton bisa lebih nyaman.
Untuk ratingnya, Nextren berikan film Avatar: The Way of Water, 9/10. (*)