Follow Us

Bosan dengan Aplikasi Kencan Tinder, Coba Fairytrail Dating Apps Khusus Pelancong

Maulani Mulianingsih - Kamis, 24 November 2022 | 17:00
Ilustrasi aplikasi kencan Fairytrail
socialthumbnail

Ilustrasi aplikasi kencan Fairytrail

Dari situlah ia mencetuskan ide untuk membuat aplikasi Fairytrail yang diluncurkan pada tahun 2019.

Dilansir dari vidaselect.com, sekitar 93% pengguna aplikasi Fairytrail memang seorang pekerja jarak jauh dan mereka menginginkan pasangan.

Kemudian, setahun setelah aplikasi ini diluncurkan, data internal Fairytrail mengungkapkan bahwa penggunanya rata-rata berusia 20-an dengan demografi terbesar berusia 18 hingga 24 tahun.

Data menarik lainnya yang ditemukan pada aplikasi ini yaitu, pengguna terbanyaknya adalah wanita, yang mencapai sekitar 60%.

Karena memang masih menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa yang utama pada aplikasi ini, para lajang di Indonesia mungkin belum mengetahuinya.

Pengguna terbesar aplikasi ini berbasis di Amerika Serikat, kemudian Australis, Inggris dan Kanada.

Baca Juga: Tips Gunakan Aplikasi Kencan Dengan Aman Lewat Fitur di Tinder

Meski aplikasi ini termasuk dalam kategori aplikasi kencan atau dating apps, tak usah khawatir jika kamu hanya ingin mencari teman.

Pada aplikasi ini tersedia fitur "Only Friend", dimana kamu hanya mencari teman untuk bepergian selama merantau.

Source : Vida Select

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest