Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Fitur-Fitur OPPO Band 2 Yang Bermanfaat Untuk Aktivitas Sehari-Hari

Ida Bagus Artha Kusuma - Selasa, 22 November 2022 | 16:30
Selain fitur kesehatan, OPPO Band 2 juga dilengkapi berbagai macam fitur untuk mendukung aktivitas penggunanya
bagus

Selain fitur kesehatan, OPPO Band 2 juga dilengkapi berbagai macam fitur untuk mendukung aktivitas penggunanya

Saat ditekan, HP akan mengeluarkan suara yang cukup kencang walaupun volume sedang diatur kecil sampai pengguna bisa mendengarnya.

Menurut kami suara yang dikeluarkan cukup nyaring dan harusnya bisa terdengar dalam jarak hingga 5-10 meter lebih.

Fitur ini lebih berguna bagi pengguna yang mungkin lupa meletakkan HP di kamar mandi atau kamar tidur.

Spesifikasi OPPO Band 2

OPPO Band 2 adalah gelang pintar yang memiliki fitur seperti jam pintar namun tetap ringan dan nyaman untuk digunakan ketika berolahraga.

Dengan berat hanya 33 gram serta dimensi 45,3 x 29.1 x 10,6 mm, OPPO band2 masih tergolong perangkat jam pintar yang ringan.

Gelang Pintar yang satu ini juga dilengkapi dengan layar yang cukup besar yaitu 1.57 inch yang tergolong cukup besar untuk sebuah gelang pintar serta menggunakan panel AMOLED.

Baca Juga: Harga HP Second OPPO Reno 8 4G 8/256GB November 2022, Turun Rp 1,3 Juta!

Lalu layar ini juga menawarkan kerapatan layar mencapai 302 PPI dengan resolusi 156 x 402 pixel dengan kecerahan maksimal 500 nits.

Fitur dari OPPO Band 2 juga tergolong lengkap seperti 100 mode pelacak olahraga, sensor detak jantung, sensor oksigen dalam darah, pelacak aktivitas tidur, aktivitas sehari-hari, hingga pengingat untuk minum dan bergerak.

OPPO Band 2 dan OPPO A77s

OPPO Band 2 dan OPPO A77s

Dengan mengandalkan dapur pacu Apollo 3.5 dan baterai 200mAh, OPPO Band 2 diklaim memiliki ketahanan baterai hingga 14 hari yang bergantung pada pengaturan fitur yang ada.

Namun soal ketahanan, OPPO Band 2 sudah memiliki sertifikasi 5ATM yang berarti tahan air hingga kedalaman 50 meter dalam waktu 10 menit.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x