Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Netizen Heboh Maskot Piala Dunia Mirip Tokoh Kartun Hantu Casper

Maulani Mulianingsih - Senin, 21 November 2022 | 17:00
Laeeb Maskot Piala Dunia 2022
Kompas.com

Laeeb Maskot Piala Dunia 2022

Nextren.com - Pada bulan April 2022 lalu FIFA telah mengumukan maskot gelaran Piala Dunia 2022, kala itu netizen heboh maskot Piala Dunia mirip tokoh kartun hantu, Casper.

Kini hal tersebut kembali menjadi perbincangan setelah opening ceremony Piala Dunia telah dimulai pada tanggal 20 November kemarin.

Terlebih dalam opening ceremony Piala Dunia 2022 tersebut, maskot yang dinamai Laeeb tampil mencolok perhatian melayang diudara layaknya hantu Casper.

Sejumlah orang mencuitkan hal lucu terkait dengan maskot tersebut yang mengatakan Casper telah menjadi mualaf.

Baca Juga: Harga Paket Nonton Piala Dunia 2022 XL, AXIS, Telkomsel, Indosat dan Tri

Maskot Piala Dunia memang merupakan salah satu hal krusial yang perlu diperhatikan, karena ia akan menjadi ikon utama selama gelaran Piala Dunia.

Seluruh orang di dunia akan membicangkan piala dunia, bahkan Twitter mengeluarkan insight khusus Piala Dunia sebelum gelaran tersebut dimulai.

Bukan hanya itu School of Communication and Media di Montclair State University juga melakukan studi tentang tren di media sosial menjelang Piala Dunia.

Maskot memang akan hadir dimana-mana menyambut dunia, menginspirasi penggemar muda, dan menyemangati aksi selama turnamen.

Baca Juga: Cara Nonton Live Streaming Inggris VS Iran Besok, Jadwal Piala Dunia 2022

Source : Kompas FIFA.com

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x