Campur tangan AS terhadap ancaman perang China dan Taiwan telah didengungkan oleh Biden sejak beberapa bulan lalu.
Pada bulan Mei, Biden mengatakan bersedia terlibat secara militer untuk membela Taiwan.
"Ya, itulah komitmen yang kami buat (untuk membela Taiwan)," ujarnya.
Ini menunjukan bahwa Taiwan bernilai tinggi untuk Amerika Serikat.
Industri chipset dan teknologi di Taiwan sangat berpengaruh terhadap eksistensi industri teknologi di AS dan internasional.
Sebagai informasi, Taiwan merupakan negara yang memiliki manufaktur chipset terbesar di dunia.
Adapun perusahaan chipset di Taiwan meliputi TSMC, ASE Technology, AY Optronics, MediaTek, SPIL, dll,
Baca Juga: Putin Ngotot Yakinkan China dan Rusia Untuk Saling Bantu, China Ragu?
China masih belum menanggapi pernyataan Joe Biden terkait kesiapan AS menerjunkan tentaranya ketika perang China dan Taiwan meletus.
Kendati demikian, Xi Jinping pada bulan Juli lalu telah memperingatkan AS agar tidak bermain api di Taiwan.
Xi Jinping mengatakan, "mereka yang bermain api akan binasa karenanya".
(*)