Follow Us

Lebih dari 2.000 Unit HUAWEI FreeBuds SE Terjual di Hari Pertama Penjualan

Nana Triana - Selasa, 07 Juni 2022 | 18:51
2.000 unit HUAWEI FreeBuds SE terjual di hari pertama penjualan.
Dok. HUAWEI

2.000 unit HUAWEI FreeBuds SE terjual di hari pertama penjualan.

Menariknya lagi, HUAWEI Freebuds SE juga dilengkapi teknologi environmental noise cancellation (ENC) yang memungkinkan pengguna mendengarkan audio dengan kualitas jernih. Huawei juga menyematkan teknologi beamforming mic ganda yang menjadikan HUAWEI FreeBuds SE mampu membedakan suara target dari kebisingan sekitar dengan tingkat akurasi tinggi.

Tidak hanya mengandalkan fitur-fitur dengan teknologi mutakhir, HUAWEI FreeBuds SE juga hadir dengan desain semi-in-ear yang mengikuti kontur telinga luar. Keunggulan ini semakin lengkap dengan kehadiran ujung silikon dalam tiga ukuran dengan material ringan, fleksibel, dan nyaman untuk kulit.

Baca Juga: Huawei FreeBuds SE Resmi Hadir, Harganya Pas di Kantong Nih!

Sementara itu, pada bagian casing, HUAWEI FreeBuds SE hadir dengan pengisi daya yang ringkas, guna memberikan rasa aman dan pegangan nyaman kepada pengguna.

Permukaan casing yang glossy memberikan efek mengilap dan modis.

HUAWEI FreeBuds SE hadir dalam dua pilihan warna yaitu, biru dan putih. Kedua warna tersebut terinspirasi dari warna langit dan awan yang tampak memberi kesan ringan.

Dapatkan Promo Menarik

Dengan beragam fitur yang dihadirkan oleh HUAWEI FreeBuds SE, pengguna bisa mendapatkan pengalaman audio terbaik dan juga menikmati keseruan live karaoke melalui kolaborasi Huawei AppGallery dan aplikasi WeSing selama masa penjualan perdana HUAWEI FreeBuds SE.

Sebagai informasi, WeSing merupakan aplikasi karaoke online gratis yang memberikan pengalaman bernyanyi untuk cover lagu dengan berbagai instrumen bagi jutaan pengguna di Indonesia.

Selama periode kolaborasi, Huawei dan WeSing menghadirkan kontes karaoke yang mengangkat tema dangdut sebagai musik asli Indonesia. Tercatat, lebih dari 120.000 pengguna telah berpartisipasi dalam kontes yang berlangsung sejak 18 Mei hingga 1 Juni 2022.

Baca Juga: HUAWEI Rilis FreeBuds SE, TWS Terbaik 2022 Hanya di Bawah 500 Ribu

Pengguna perangkat HUAWEI FreeBuds SE yang telah mengunduh aplikasi WeSing melalui Huawei AppGallery dapat bernyanyi dan mengumpulkan diamond sebanyak mungkin. Sebanyak 100 peserta terbaik berkesempatan untuk memenangkan hadiah eksklusif yang dapat ditukar menjadi uang tunai.

Editor : Nextren

Baca Lainnya

Latest