Follow Us

Eropa Mulai Ragu Bantu Ukraina, Sanksi Rusia Bisa Munculkan Krisis Energi dan Pangan

Gama Prabowo - Senin, 30 Mei 2022 | 15:00
Bendera Uni Eropa dan Ukraina
European Union

Bendera Uni Eropa dan Ukraina

Nextren.com - Dukungan Uni Eropa kepada Ukraina terhalang permasalahan krisis energi dan pangan yang berpotensi akan dialami sejumlah negara.

Penerapan sanksi baru ke Rusia disebut mampu memunculkan krisis energi dan pangan di beberapa negara.

Hal ini tentu saja akan berat mengingat tingkat inflasi yang tinggi dan kondisi keamanan internasional yang tak stabil.

Baca Juga: Rusia Babat Habis Kawasan Ukraina Timur, Militer Ukraina Harus Mundur!

Dilansir dari Reuters, pemimpin Uni Eropa akan mengadakan pertemuan pada hari Senin (30/5).

Pertemuan tersebut digelar untuk menyatakan dukungan lanjutan bagi Ukraina dalam menghalau serangan Rusia yang semakin ganas di Donbas.

Namun, perundingan pemimpin negara Uni Eropa dibayangi kegagalan karena ketakutan terhadap sanksi Rusia.

Selama 2 hari, pemimpin 27 negara akan membahas cara terbaik untuk membantu Ukraina menangani invasi Ukraina.

Selain itu, pertemuan tersebut juga akan membahas bagaimana cara mengurangi dampak perang Rusia dan Ukraina.

Baca Juga: Gawat! Rusia Ungkap Perang di Ukraina Bisa Berlangsung Selamanya Jika Hal Ini Tak Terwujud

Uni Eropa berniat untuk menghimpun dana bantuan sebesar 9 miliar euro dengan komponen hibah kecil untuk menutupi sebagian bunga.

Hal tersebut ditujukan agar Ukraina dapat mempertahankan pemerintahannya dan membayar upah selama 2 bulan ke depan.

Editor : Wahyu Subyanto

Latest