Follow Us

Catat! Ini Cara Beli Minyak Goreng Rakyat Rp 14.000 via Aplikasi di HP

Fahmi Bagas - Rabu, 18 Mei 2022 | 09:29
Ilustrasi minyak goreng curah.
KOMPAS.com

Ilustrasi minyak goreng curah.

Nextren.com - Pemerintah Indonesia terus berupaya untuk memberikan layanan sembako murah bagi masyarakat.

Laporan terbaru menyebut bahwa saat ini warga bisa melakukan cara beli minyak goreng rakyat Rp 14.000 via aplikasi di HP.

Dilansir dari Kompas, Rabu (18/5), BUMN Holding Pangan ID Food baru memperkenalkan sebuah aplikasi baru yang digunakan untuk mendistribusikan minyak goreng terintegrasi bernama Warung Pangan.

Direktur Utama Holding Pangan ID Food, Frans Marganda Tambunan menyatakan kalau platform digital yang berguna untuk distribusi minyak goreng rakyat secara integrasi merupakan langkah yang sejalan dengan arahan Menteri BUMN, Erick Tohir.

Keberadaan aplikasi Warung Pangan juga ditujukan untuk mengatasi masalah ketersediaan minyak goreng yang terjadi di Indonesia.

Frans juga menyebut kalau aplikasi Warung Pangan tidak hanya dapat memudahkan konsumen untuk bisa beli minyak goreng rakyat Rp 14.000.

Namun aplikasi yang bisa diakses melalui smartphone juga bisa membantu para pedagang dan pengecer.

"Jadi melalui aplikasi integrasi ini, setiap pedagang atau pengecer minyak goreng curah akan didistribusikan minyak goreng 200 liter per hari dari ID Food," ucap Frans, dikutip dari Kompas.

"Kemudian pengecer tersebut dapat bertransaksi penjualan langsug ke konsumen secara online, maksimal pembelian 2 liter minyak goreng curah untuk setiap konsumen per hari, harga per liter pun disesuaikan HET pemerintah yaitu Rp 14.000 per liter," tambahnya.

Baca Juga: Akhir Kasus Minyak Goreng: Teriak Tak Bakal Kalah dengan Mafia, Pelakunya Malah Pejabat Kemendag Sendiri

Lebih lanjut juga diterangkan kalau aplikasi Warung Pangan dapat menjadi platform untuk memantau stok dan ketersediaan minyak goreng bagi para pengecer.

Dan nantinya, pihak ID Food mengklaim akan terus mendukung upaya pemerintah agar bisa mengatur dan menjaga keberadaan minyak goreng di pasaran.

1 2 3

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest