Follow Us

Petinggi Ukraina Sebut Kudeta di Rusia untuk Menggulingkan Presiden Vladimir Putin Tengah Berlangsung

Martinus Aditama - Senin, 16 Mei 2022 | 12:00
Presiden Rusia, Vladimir Putin
Flickr/www.kremlin.ru

Presiden Rusia, Vladimir Putin

Nextren.com - Perang Rusia vs Ukraina atau biasa disebut invasi Rusia ke Ukraina telah berkecamuk sejak 24 Februari 2022.

Sampai sekarang, upaya perundingan damai yang telah diupayakan berbagai macam pihak belum menemui kesepakatan.

Ditengah perang yang belum usai, kini justru pihak Rusia yang diterpa kabar miring terkati adanya kudeta.

Menurut kabar, saat ini sedang terjadi kudeta di Rusia untuk menggulingkan Presiden Vladimir Putin.

Baca Juga: Misteri di Balik Cara Berjalan Vladimir Putin, Kelainan atau Tanda Kediktatoran?

Kabar itu sendiri disebarkan oleh Kepala intelijen militer Ukraina, Mayor Jenderal Kyrylo Budanov.

Melansir dari Kontan, dirinya meyakini bahwa kudeta untuk menggulingkan Presiden Rusia Vladimir Putin sudah berlangsung di Rusia.

Budanov menambahkan, perang Rusia-Ukraina kemungkinan akan berakhir pada akhir tahun.

Berbicara kepada Sky News dalam sebuah artikel yang diterbitkan Sabtu, Mayor Jenderal Kyrylo Budanov mengatakan dia “optimis” tentang kekalahan Rusia.

Dia lantas menunjukkan bahwa kekalahan itu akan menyebabkan Putin dicopot dari kekuasaan. Selengkapnya dapat dibaca di halaman kedua.

"Ini pada akhirnya akan mengarah pada perubahan kepemimpinan Federasi Rusia," kata Budanov.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest