nextren.com - Tidak seperti dulu, kini pemain game memiliki kepedulian terhadap performa perangkat smartphone ketika bermain game dengan indikator FPS.
Meskipun biasanya hanya "geek" yang peduli, melihat FPS ketika bermain game bisa menjadi indikator untuk mengetahui performa perangkat yang dimiliki.
Fitur untuk melihat indikator FPS ini sudah hadir di perangkat OPPO Reno7 Z 5G dan bisa diaktifkan dengan cara yang cukup mudah.
FPS sendiri adalah singkatan dari Frame per Second, yaitu seberapa frame yang bisa ditampilkan dalam satu detik.
Semakin tinggi angka FPS, maka semakin banyak frame yang ditampilkan dalam satu detik yang dampaknya pada tampilan grafis yang lebih halus.
Biasanya indikator FPS ini hadir dalam bentuk angka dan bisa dilihat ketika sedang bermain game untuk melihat performa perangkat.
Namun tidak semua HP bisa menampilkan FPS secara real time ketika bermain game tanpa menggunakan aplikasi tambahan atau root.
Kabar baiknya, OPPO Reno7 Z 5G dan beberapa HP OPPO dengan ColorOS 12 bisa menampilkan FPS tanpa aplikasi tambahan atau root.
Cek cara selengkapnya di halaman berikutnya
Baca Juga: Cara Mudah MIrroring HP ke Komputer Menggunakan PC Connect Buat Pengguna OPPO Reno7 5G
Pertama, kamu hanya perlu masuk ke game yang ingin dimainkan seperti biasa.