Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Apple Kabarnya Akan Gandeng LG Display Guna Kembangkan Layar Lipat OLED

Martinus Aditama - Kamis, 07 April 2022 | 21:00
Konsep desain MacBook dengan layar lipat
lunadisplay.com

Konsep desain MacBook dengan layar lipat

Nextren.com - Dalam beberapa tahun terakhir,penggunaanteknologi layar lipattengah menjadi tren dikalangan brand-brand gadget dunia.

Tidak sedikit brand yang sudah atau tengah memproduksi gadget berteknologi layar lipat.

Tak ingin ketinggalan tren, Apple pun dikabarkan akan memproduksiproduk gadget yang menggunakan layar lipat.

Berdasarkan rumor terbaru, Apple akan menggandeng LG Display untuk mengembangkan panel layar lipat.

Baca Juga: Apple Tidak Akan Luncurkan iPhone Layar Lipat Dalam Waktu Dekat!

Sebagaimana diketahui, LG Display merupakan salah satu produsen atau supplier layar ternama di dunia.

Khusus untuk layar lipat,The Elecmengabarkan bahwa LG Display juga tengah menjalin kerjasama dengan perusahaan Hewlett Packard (HP).

Lewat kerjasama itu, LG Display akan menyuplai HP dengan panel layar lipat 4K OLED berukuran 17 inci.

Ditengah kerjasama LG Display dan HP yang tengah berlangsung,The Electurut melaporkan bahwa perusahaan asal Korea Selatan itu juga akan mengembangkan panel layar lipat bagi produk-produk besutan Apple.

Selengkapnya dapat dibaca di halaman kedua.

Layar lipat yang dipasok LG Display kepada Apple kabarnya akan dikombinasikan dengan panel OLED.

The Elecmenyebut, nantinya panel tersebut akan sangat tipis dan bukan dilapisi dengan material polyimide, melainkan kaca.

Material kaca sendiri juga merupakan lapisan yang paling banyak digunakan di produk gadget dengan panel layar lipat saat ini.

Diprediksi,layar lipat OLED yang dikembangkan oleh Apple dan LG Display akan dipakai di iPad dan MacBook generasi mendatang.

Baca Juga: Apple Bakal Luncurkan MacBook Layar Lipat dengan Resolusi 4K, Canggih!

Sementara itu, beberapa waktu lalu analis Ross Young turut mengeluarkan pendapatnya mengenai penggunaan layar lipat di produk besutan Apple.

Ross Young berujar, seri Notebook besutan Apple akan disematkanpanel layar lipat dengan ukuran 20 inci.

Ross Young menduga, panel tersebut bakal memiliki resolusi 4K atau lebih tinggi.

Terkait dengan penggunaanya, Ross Young mengatakan bahwa seri Notebook Apple dengan panel layar lipat baru akandirilis setelah tahun 2025, dengankemungkinan terbesarnya di tahun 2026 atau 2027.

Nah, kalau menurut sobat Nextren bagaimana? Tuliskan pendapat kalian di kolom komentar ya. (*)

Source : MacRumors

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x