Follow Us

Pelanggan iPad Air 5 Keluhkan Casing Belakang Tipis dan Berderit

Gama Prabowo - Selasa, 22 Maret 2022 | 20:02
Casing belakang iPad Air 5
iMore

Casing belakang iPad Air 5

Nextren.com - iPad Air 5 resmi meluncur di gelaran Apple Event "Peek Performance" pada 9 Maret 2022.

Perangkat tablet terbaru dari Apple ini mengusung chipset M1 dengan dukungan konektivitas 5G dan Wi-Fi 6.

Berkat chipset tersebut, iPad Air 5 memiliki kemampuan komputasi dan olah grafis yang hampir sama cepatnya dengan iPad Pro 2021.

Kendati demikian, sejumlah pelanggan iPad Air 5 mempunyai keluhan seputar desain dan casing yang digunakan oleh perangkat tersebut,

Dilansir dari Appleinsider, beberapa pengguna iPad Air 5 di forum Reddit mengeluhkan bagian panel atau casiing belakang yang terlalu tipis.

Casing tipis ini mengakibatkan bunyi berderit pada saat pengguna memegang iPad Air 5.

Konsumen iPad Air 5 di atas juga mengeluhkan bahwa ia dapat merasakan baterai karena panel alumunium belakang yang sangat tipis.

Baca Juga: Perbandingan Harga dan Spek iPad Air 5 vs iPad Pro 2021, Mending Mana?

Keluhan seputar panel belakang iPad Air 5 tak hanya muncul di Reddit, namun juga di platform Youtube.

Sebuah video yang diunggah oleh akun Rob Flak menunjukan panel belakang iPad Air 5 miliknya mengeluarkan suara berderit.

Baca Juga: Apple Luncurkan iPad Air 5: Chipset M1, 5G, dan Harga Terjangkau

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest