Redmi Note 11 diketahui menggunakan chipset Snapdargon 680, sedangkan Redmi Note 10 memakai Snapdragon 678.
Dengan chipset tersebut, Xiaomi Indonesia menyebut Redmi Note 11 akan bisa menghadirkan pengalaman yang lebih stabil saat sedang digunakan.
Kamera
Tak hanyadi segi dapur pacu perbedaan lainnya ada di bagian kamera utama, yang mana Redmi Note 11 Series punya resolusi 50MP sementara Redmi Note 10 Series 48MP.
Untuk kamera lainnya, keduanya memiliki resolusi dengan ukuran yang sama yaitu8 MP sensor ultra-wide, 2 MP sensor makro, dan 2 MP sensor kedalaman.
Baca Juga: Catat Tanggalnya! Redmi Note 11 Series Dipastikan Hadir di Indonesia
Layar
Lebih lanjut, pada bagian layar Redmi Note 11 menggunakan layar super AMOLED FullHD+ dengan refresh rate 90hz.
"layar untuk redmi note 11 di hargaya masih banyak yang menawarkan layar-layar opsional, membawa layar dengan experience jawara, layar super AMOLED FullHD+ 90hz." kata Xiaomi Indonesia.
Angka refresh rate tersebut juga meningkat jika dibandingkan Redmi Note 10 yang punya refresh rate 60Hz.
Desain dan Fitur
HP Android anyar ini turut hadirdesain baru, yaitu Flat dengan bungkusan 2.5 Curved Back.