Follow Us

Pembangkit Nuklir di Zaporizhzhia Ukraina Terbakar, Tragedi Chernobyl Terulang?

Gama Prabowo - Jumat, 04 Maret 2022 | 13:34
Hasil rekaman kamera pengintai menunjukan pendaratan suar di PLTN Zaporizhzhia
NPP/Reuters

Hasil rekaman kamera pengintai menunjukan pendaratan suar di PLTN Zaporizhzhia

IAEA nantinya akan terus melaporkan kondisi pembangkit nuklir Zaporizhzhia kepada masyarakat secara real-time.

Masyarakat bisa mengikuti laporan IAEA tentang kondisi pembangkit nuklir Zaporizhzhia melalui akun twitter @iaeaorg.

Baca Juga: 6 Negara Ini Menyimpan Bom Nuklir B61 Milik NATO, Rahasia yang Terungkap!

Melansir dari DW, PLTN Zaporizhzhia merupakan pembangkit nuklir terbesar di Eropa.

PLTN Zaporizhzhia memasok sekitar 40% tenaga nuklir di Ukraina.

Peristiwa kebakaran di PLTN Zaporizhzhia mengingatkan masyarakat dunia terhadap tragedi nuklir di Chernobyl pada 1986.

Pada tahun tersebut, reaktor nuklir nomor 4 di Chernobyl meledak dan menyebabkan korban jiwa dan materi yang sangat besar.

Tragedi Chernobyl bahkan disebut sebagai bencana nuklir terburuk dalam sejarah dunia.

Baca Juga: Rusia Rebut Reaktor Nuklir Chernobyl di Ukraina, Sinyal Bahaya!

Sementara itu, Menteri Luar Negeri Ukraina Dmytro Kuleba memperingatkan berbahayanya PLTN Zaporizhzhia.

Kuleba mengatakan dalam tweetnya bahwa dampak dari bencana PLTN Zaporizhzhia bisa 10 kali lebih besar dari Chernobyl.

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest