Nextren.com - OPPO Indonesia kembali melanjutkan legacy dari Reno series melalui seri OPPO Reno7 yang baru saja kembali menggebrak pasar smartphone kelas menengah di Indonesia.
OPPO Reno7 Z 5G sebagai salah satu jagoan dari Reno series di Indonesia membawa sejumlah fitur fotografi khas OPPO dan desain yang benar-benar berbeda dari pendahulunya.
Chipset terbaru, desain lampu di kamera yang unik, dan fitur portrait menjadi sebagian kecil hal - hal yang bisa kita bahas dari HP kelas menengah terbaru dari OPPO ini.
Pertama, bisa kita mulai dari melihat isi kotak pembelian OPPO Reno7 Z 5G.
Baca Juga: Gak Cuma Portrait, Ini Fitur - Fitur OPPO Reno7 Z 5G Buat Anak Gaming
Unboxing
Dalam kotak pembeliannya, konsumen akan mendapatkan panduan cepat, panduan garansi, sim card ejector, casing bening, dan nomor telkomsel dalam kotak yang kami dapatkan.

isi kotak pembelian OPPO Reno7 Z 5G
Selain unit HP OPPO Reno7 Z 5G, konsumen juga mendapat satu unit charger SuperVOOC 33W dan kabel USB-A to USB-C.
Konsumen juga mendapatkan lapisan pelindung bawaan pabrik yang sudah terpasang di layar.
Desain