Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Uji Langsung OPPO ORoaming, Penyelamat Ketika Butuh Internet di Amerika

Ida Bagus Artha Kusuma - Sabtu, 04 Desember 2021 | 19:00
Tampilan Oroaming di HP OPPO Reno6
Bagus

Tampilan Oroaming di HP OPPO Reno6

Laporan wartawan nextren, Ida Bagus Rai Artha Kusuma

Nextren com -Saat berpergian ke luar negri, internet menjadi salah satu perhatian utama karena kebutuhan untuk komunikasi.

Hal ini pun menjadi perhatian kami juga ketika butuh internet begitu tiba di luar negriseperti Amerika, dimana provider Indonesia tidak bisa digunakan tanpa roaming.

Penyelamat kami adalah layanan Oroaming di HP OPPO yang menyediakan layanan roaming internet saat berada di luar negri dan bisa digunakan secara mudah.

O-roaming sendiri adalah aplikasi khusus yang ada di HP OPPO untuk bisa tersambung dengan internet ketika berada di luar negri.

Aplikasi ini sudah terinstall di sejumlah HP OPPO tanpa perlu melakukan download ulang.

ORoaming memang cukup jarang digunakan oleh pengguna OPPO di Indonesia, karena baru akan terasa manfaatnya ketika membutuhkan sambungan internet saat berada di luar negri.

Ketika berkunjung ke Amerika, ORoaming menjadi penyelamat kami yang sangat butuh untuk tersambung ke jaringan internet untuk memesan uber.

Lalu bagaimanacara menggunakan ORoaming dan bagaimana pengalamannya ?

Untuk menggunakanORoaming, pengguna harus memastikan ada SIM card dari Indonesia yang terpasang di salah satu slot HP OPPO.

Proses selanjutnya adalah pembelian paket dari HP OPPO yang bisa dilakukan baik di Indonesia atau di negara tujuan, asal tersambung dengan internet.

Jika HP OPPO sudah siap untuk diajak berpergian, buka aplikasi ORoaming dan ketik nama negara tujuan di kolom pencarian.

Jika tersedia, maka nama negara akan langsung muncul dan bisa dipilih untuk membuka berbagai macam pilihanpaket serta durasi hari dengan berbagai harga.

Cara membuat OPPO Oroaming dan memilih paket

Cara membuat OPPO Oroaming dan memilih paket

Baca Juga: Cara Mudah Mengubah Animasi Sidik Jari di OPPO A95, Biar Makin Keren

Setelah menentukan paket yang ingin dibeli, pengguna bisa langsung membayar menggunakan kartu kredit atau DANA.

Jika memilih DANA, pengguna akan diarahkan ke halaman pembayaran dengan memasukkan nomor telpon yang terdaftar dan password.

Lalu penggunadiberikan jumlah angka yang harus dibayarkan, pilih bayar, dan masukkan pin.

Cara bayar Oroaming melalui Dana

Cara bayar Oroaming melalui Dana

Paket yang sudah dibeli tidak langsung aktif, melainkan tersimpan di menu pesanan pada menu awaldan bisa diaktifkan ketika sampai di negara tujuan atau di Indonesia.

paket oroaming yang sudah dipesan bisa diaktifkan di negara tujuan ataupun asal

paket oroaming yang sudah dipesan bisa diaktifkan di negara tujuan ataupun asal

Layanan ORoaming ini menjadi penyelamat ketika kami tiba di Amerika Serikat, karena bisa diaktifkan ketika tidak tersambung dengan jaringan Internet.

Namun untuk membeli paket, tetap membutuhkan jaringan internet.

Untuk mengaktifkan ORoaming, pengguna bisa mengakses menu pesanan dan pilih "hidupkan sekarang".

Sebelumnya, jangan lupa untuk mengaktifkan pengaturan roaming di menu pengaturan - kartu sim & data seluler - SIM 1 - aktifkan Roaming Data.

Cara mengaktifkan pengaturan roaming data di OPPO Reno6

Cara mengaktifkan pengaturan roaming data di OPPO Reno6

Baca Juga: Ada Paket Perlindungan Tambahan Untuk OPPO A95, LCD Rusak Diganti Loh!

Setelah aktif, HP OPPO dengan ORoaming yang aktif akan memiliki ikon bola dunia di bagian indikator sinyal yang menandakan HP sudah siap dipakai internetan.

Ikon bola dunia menjadi indikator oroaming aktif

Ikon bola dunia menjadi indikator oroaming aktif

Seberapa cepat ORoaming ?

Kami memang tidak mendapatkan kecepatan yang tinggi jika dibandingkan dengan SIM card lokal Amerika seperti T-mobile atau Verizon.

Saat beberapa kali melakukan speed test di beberapa lokasi di Los Angeles, kecepatan download selalu di sekitar 6 sampai 10 Mbps.

Baca Juga: Uji Ekstrem OPPO A95, 28 Ribu Kali Dijatuhkan Hingga 14 Hari di Suhu 65 Derajat

Namun kecepatan ini sudah snagat cukup untuk update sosial media dan pamer sedang berlibur di luar negri.

Namun dalam pengalaman kami, ORoaming ini sangat bermanfaat ketika sampai di Amerika dan belum sempat membeli sim card lokal untuk mendapatkan koneksi internet.

Bisa juga saattransit sebentar di Jepang dan butuh untuk mengabari orang rumah di tanah air.

(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x