Follow Us

Ini Syarat Nikmati Jaringan 5G di Samsung Galaxy A22 dan Galaxy A32

Zihan Fajrin - Kamis, 30 September 2021 | 22:15
Samsung Galaxy A22 5G dan Galaxy A22 LTE resmi meluncur ke Indonesia, ada bedanya.
Zihan Fajrin

Samsung Galaxy A22 5G dan Galaxy A22 LTE resmi meluncur ke Indonesia, ada bedanya.

Nextren.com - Akhirnya hp terjangkau 5G dari Samsung bisa mengoperasikan jaringan cepatnya.

Hp tersebut ialah Samsung Galaxy A22 5G dan Galaxy A32 5G yang telah mendapat pembaruan perangkat (update software).

Update software inilah yang dapat mengaktifkan koneksi jaringan 5G di kedua varian smartphone tersebut.

Pengujian jaringan 5G di Galaxy A22 dan Galaxy A32 dilakukan Samsung bersama Telkomsel.

Baca Juga: Baterai Samsung Galaxy S22 Terungkap, Lebih Kecil dari Galaxy S21

Hasilnya, dengan satu langkah update software, Galaxy A22 5G dan A32 5G dapat terkoneksi dengan jaringan Telkomsel 5G dengan baik.

"Inovasi yang dihadirkan oleh Telkomsel untuk mewujudkan jaringan 5G di Indonesia akan membawa pengalaman baru bagi para pengguna Samsung Galaxy A22 5G dan A32 5G," ujar Irfan Rinaldi, Product Marketing Manager, Samsung Electronics Indonesia (SEIN).

Irfan juga menjelaskan cara bagaimana jaringan 5G bisa dinikmati oleh pengguna dalam rilis yang diterima Nextren pada Kamis (30/9).

Menurutnya hanya perlu satu langkah update yang dilakukan oleh pengguna Samsung Galaxy A32 5G dan Galaxy A22 5G.

Mari kita lihat langkah untuk mengaktifkan jaringan 5G di kedua hp tersebut, di halaman selanjutnya.

"Satu langkah meng-update software yaitu versi AUH1 untuk Galaxy A22 5G dan versi AUH4 untuk Galaxy A32 5G," jelas Irfan.

Setelah pengguna Galaxy A22 5G dan Galaxy A32 5G melakukan update software, jika pengguna menggunakan kartu Telkomsel Prabayar atau pasca bayar Telkomsel Halo, maka ada beberapa syarat untuk menikmati jaringan 5G.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest