Follow Us

Yuk Pahami Focal Length Kamera Hapemu, Agar Foto Makin Bagus

Wahyu Subyanto - Kamis, 26 Agustus 2021 | 21:18
ilustrasi teknologi kamera Oppo
Oppo

ilustrasi teknologi kamera Oppo

Kamera belakang OPPO Reno6 memiliki resolusi 64MP dengan aperture atau diafragma f/1.7 serta field of view (FOV) atau ruang pandang 79.5°.

Lensa 6P ini mendukung Autofokus dan memiliki close-loop focus motor.

Baca Juga: Riset Dell Sebut Banyak Perusahaan Indonesia Kesulitan Digitalisasi, Kenapa?

Kamera utama ini memiliki focal length 26 mm, mampu menghasilkan foto dengan ukuran maksimal 6.936 x 9.248 (64MP).

Lantas kamera Ultra Wide-angle 8MP memiliki aperture f/2.2, FOV 119° dengan fokus tetap.

Kamera ketiga Makro 2MP memiliki aperture f/2.4, FOV 89°, dan fokus tetap.

Sementara itu, kamera terakhir Mono 2MP juga punya bukaan f/2.4, FOV 89°, dan fokus tetap.

Di bagian depan, OPPO Reno6 mengandalkan kamera selfie dengan resolusi 44MP, diafragma f/2.4, dan FOV 85 derajat.

Kamera swafoto ini dilengkapi dengan focal length yang sama dengan kamera utama, yakni 26 mm dan mampu menghasilkan citra dengan ukuran maksimal 5.760 x 7.680 (44MP).

Panjang fokus atau focal length menentukan ruang pandang dan perbesaran.

Sebenarnya, focal length di sebagian besar kamera ponsel cerdas tidak terlalu berguna bagi orang yang akrab dengan istilah fotografi sebab sensornya yang cukup kecil.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest