Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas
Nextren.com- Tokopedia merupakan platform e-commerce di Indonesia yang saat ini memiliki ekosistem fitur lain yang tidak hanya untuk belanja online saja.
Salah satu langkah dari Tokopedia adalah pengembangan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) melalui program Mitra Tokopedia.
Dan untuk menyambut Hari UMKM yang jatuh pada hari ini, Kamis (12/8), Tokopedia pun kembali meluncurkan sebuah inisiatif baru untuk para mitranya di hampir seluruh wilayah Tanah Air.
"Selama hampir tiga tahun, Mitra Tokopedia telah membantu jutaan pegiat usaha tradisional melayani puluhan juta masyarakat di lebih dari 500 kota/kabupaten di seluruh Indonesia," ucap Head of New Retail Tokopedia, Karina Susilo.
Baca Juga: Promo Menarik Tokopedia Hadir Kembali di Kategori Home and Living
Setidaknya diklaim kalau jumlah penambahan kota dan kabupaten yang dijangkau oleh program tersebut telah meningkat sebesar 2 kali lipat dibandingkan dua tahun sebelumnya.
Tercatat beberapa wilayah baru seperti Purwokerto, Jember, Medan Barat, Tegal, hingga Banjarmasin menjadi kota/kabupaten yang sudah dapat merasakan layanan Mitra Tokopedia.
Menariknya, dalam inisiatif kali ini Tokopedia membuat sebuah fitur anyar membuat konsumen bisa membayar PBB (Pajak Bumi Bangunan) hingga Bea Cukai online melalui warung Mitra Tokopedia.
Jadi para Mitra Tokopedia dapat memanfaatkan fitur baru bernama Pembayaran Penerimaan Negara.
Fitur tersebut akan membuat para Mitra Tokopedia bisa melayani konsumen yang ingin membayar pajak dan penerimaan negara.
Baca Juga: Tokopedia Bagikan 5 Tips Jualan Online Tambah Untung, Mantap Nih!
"Mulai dari PBB, SBN, Pajak Online, Bea Cukai, PNPB dan masih banyak lainnya, langsung lewat warung," ungkap Karina.
Tingkatkan Pendapatan UMKM
Dengan adanya tambahan fitur untuk Mitra Tokopedia, diharapkan para UMKM dapat menambah pendapatan.
Baca Juga: Hadiah Tokopedia Jika Harga Produk Marketplace Lain Lebih Murah
Pasalnya riset internal Tokopedia mencatat hampir 80 persen Mitra Tokopedia bisa mendapatkan keuntungan tambahan sampai 2 kali lipat.
Pada kesempatan yang sama, salah satu Mitra Tokopedia bernama Erni, asal Palembang, mengungkapkan kalau omzet penjualannya bisa meningkat.
"Selain produk grosir, saya juga berjualan produk digital, seperti pulsa, paket data dan token listrik," ucapnya dalam acara "Hari UMKM, Tokopedia Fokus Digitalisasi Warung".
Mitra Tokopedia lainnya yang berada di wilayah Papua juga menyatakan dapat mendatangan lebih banyak pelanggan.
"Omzet warung saya meningkat hampir 2x lipat. Apalagi di masa pandemi, pulsa dan paket data telah menjadi salah satu kebutuhan untuk bekerja dan sekolah dari rumah," ucap Patria Ismalinda.
(*)