Follow Us

Telegram Kini Bisa Video Call Group dengan 1000 Orang, Begini Caranya!

Gama Prabowo - Minggu, 01 Agustus 2021 | 11:20
Fitur video call massal Telegram hingga 1000 penonton
Telegram

Fitur video call massal Telegram hingga 1000 penonton

Kegiatan seperti kuliah online, belajar online, dan rapat online dapat lebih maksimal melalui fitur video call grup Telegram.

Baca Juga: CEO Telegram Sebut Apple & Google Bersalah Atas Kasus Spyware Pegasus!

Cara Video Call Grup dengan 1000 Peserta

Untuk menggunakan video call grup 2.0, kalian pilih dan masuk ke chatroom grup yang akan kalian gunakan untuk video call.

Kemudian, klik menu dan pilih opsi voice chat.

Untuk menambahkan teman untuk video call bersama, klik opsi add participant atau tambahkan peserta.

Setelah itu, aktifkan perekam video kalian dan selamat menikmati video call grup yang bisa disaksikan hingga 1000 orang dalam grup.

Fitur video call grup 2.0 hadir dengan beberapa fitur menarik seperti video messages, video playback speed, screen share, dll.

Perlu diperhatikan, untuk menikmati fitur ini kalian harus telah menginstal update terbaru Telegram di iOS dan Android.

Dalam postingan pengumumannya, Telegram menjelaskan bahwa mereka akan terus meningkatkan fitur video call grup.

Tetap ikuti Nextren untuk informasi seputar fitur baru Telegram berikutnya.

Editor : Kama

Baca Lainnya

Latest