Follow Us

Pembelian Aplikasi Mencapai Rp 943 Triliun, App Store Mendominasi!

Gama Prabowo - Rabu, 30 Juni 2021 | 16:15
App Store
Apple

App Store

Nextren.com - Masa Pandemi telah mendorong masyarakat untuk melakukan pembelian produk digital lebih banyak dari sebelumnya.

Berdasarkan laporan terbaru dari firma riset Sensor Tower, pembelian aplikasi mobile mencapai 64,9 miliar US Dollar atau sekitar Rp 943 Triliun pada paruh pertama 2021.

Angka tersebut meningkat sebesar 24,8% jika dibandingkan dengan pembelian aplikasi mobile pada tahun 2020 lalu yang tercatat bernilai 52 miliar US Dollar atau sekitar Rp 756 Triliun.

Jumlah tersebut merupakan gabungan pembelian aplikasi di App Store dan Google Play Store.

Baca Juga: Duh, Spotify Tuduh Apple Gunakan App Store untuk Rugikan Pesaing

Sensor Tower menyebutkan bahwa pembelian di App Store yang direkap meliputi pembelian dalam aplikasi (in-app purchase), langganan, aplikasi premium, dan pembelian game.

Terdapat perbedaan yang signifikan antara pembelian aplikasi di App Store dan Play Store secara jumlah dan persentase pertumbuhan,

Penasaran dengan data pembelian aplikasi di App Store dan Play Store?

Yuk, Simak penjelasan di halaman berikutnya.

Sensor Tower mengungkapkan bahwa pembelian di App Store selama paruh pertama 2021 mencapai 41.5 Miliar US Dollar atau sekitar Rp 605 Triliun.

Jika dibandingkan dengan tahun 2020 lalu, jumlah pembelian di App Store tahun ini meningkat sebesar 22%.

Sebagai infomasi, pada paruh pertama 2020 lalu, pembelian di App Store mencapai angka Rp 500 Triliun.

Source : NexTren

Editor : Kama

Baca Lainnya

Latest