Follow Us

Samsung Galaxy A22 5G dan Galaxy A22 Resmi Meluncur di Indonesia

Zihan Fajrin - Senin, 28 Juni 2021 | 18:55
Samsung Galaxy A22 5G dan Galaxy A22 LTE resmi meluncur ke Indonesia, ada bedanya.
Zihan Fajrin

Samsung Galaxy A22 5G dan Galaxy A22 LTE resmi meluncur ke Indonesia, ada bedanya.

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com - Samsung Galaxy A22 5G dan Galaxy A22 resmi meluncur di Indonesia dan menjadi perangkat 5G terjangkau pertama yang dihadirkan perusahaan.

Samsung Galaxy A22 5G dan Galaxy A22 memiliki beberapa perbedaan selain soal konektivitas 5G.

Namun dibalik perbedaan tersebut, Samsung Galaxy A22 5G dan Galaxy A22 bisa dijadikan opsi untuk anak muda yang merupakan target pasar perangkat ini.

Baca Juga: Spek Singkat dan Tampilan Samsung Galaxy Watch4 Terungkap, Hadir Besok

Jaringan 5G pada Samsung Galaxy A22 pastinya membuat banyak orang tertarik, namun ketika dihadirkan pengguna belum bisa merasakan 5G.

Ini dikarenakan Samsung masih mengujicoba jaringan 5G pada Galaxy A22, dan perusahaan memiliki alasan terkait hal ini.

"Karena ini masih di tahap awal sekali untuk komersialnya (5G), jadi kita juga perlu melihat dari sisi kompatibilitasnya si devices dengan jaringan para telko operator masing-masing," ujar Irfan Rinaldi, Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia via Zoom (28/6).

Saat ini memang provider di Indonesia sudah beberapa yang mulai ujicoba 5G namun belum dikomersialkan ke masyarakat, sehingga mungkin ini pilihan bijak bagi Samsung.

Adapun mari kita bahas highlight spesfikasi Samsung Galaxy A22 5G dan Samsung Galaxy A22 di halaman selanjutnya yuk!

Highlight Spesifikasi Samsung Galaxy A22 5G

Samsung Galaxy A22 5G dilihat dari spesifikasinya terlihat dibawah Galaxy A22, namun Samsung mengklaim bahwa keduanya sudah diberikan keunggulan spek masing-masing yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan pengguna.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest