Follow Us

Spesifikasi ASUS ROG Phone 5, HP Gaming Tangguh Harga 10 Jutaan

Zihan Fajrin - Selasa, 15 Juni 2021 | 13:27
ASUS ROG Phone 5 tak hanya hadir sendiri namun bersama ROG Phone 5 Ultimate.
Bagus

ASUS ROG Phone 5 tak hanya hadir sendiri namun bersama ROG Phone 5 Ultimate.

Layarnya berukuran 6,78 inci dengan resolusi HDR 10+, serta dukungan refresh rate 144Hz dan sampling rate 300Hz.

Dibalik kecanggihan layar yang disematkan ASUS pada ROG Phone 5 ada perlindungan dari Corning Gorilla Victus.

Baca Juga: Ini Keunggulan HP Gaming ASUS ROG Phone 5 yang Akan Masuk Indonesia

Layar ASUS ROG Phone 5 ini cukup lebar dan terasa puas jika kalian sedang bermain game.

Layar ASUS ROG Phone 5 ketika digunakan bermain League of Legends.
Zihan Fajrin

Layar ASUS ROG Phone 5 ketika digunakan bermain League of Legends.

Kamera ASUS ROG Phone 5

Pada bagian layar terdapat kamera selfie yang berada di bagian bezel yang agak tebal di bagian kanan kiri bila dilihat secara landscape.

Kamera selfie ini beresolusi 24MP, sedangkan di bagian belakang ada pengaturan tiga kamera yang resolusinya bisa kalian cek ke halaman selanjutnya.

Pengaturan tiga kamera ini terdiri dari kamera utama dengan lensa Sony IMX 686 64MP, kamera ultrawide 13MP dan kamera makro 5MP.

Tiga kamera ASUS ROG Phone 5 di bagian belakang.
Zihan Fajrin

Tiga kamera ASUS ROG Phone 5 di bagian belakang.

Kamera yang diusung pada ASUS ROG Phone 5 ini mungkin memang tidak terlalu diperhatikan, namun ada fitur menarik di hp gaming ini.

Yaitu Pro Video sehingga pengguna tak hanya bisa bermain game di ROG Phone 5 namun bisa juga membuat video ala profesional.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest