Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Belajar Online dan Pengaruhnya Terhadap Psikologi Anak Jelang Ujian Sekolah

Wahyu Subyanto - Senin, 08 Maret 2021 | 13:25
Pembelajaran jarak jauh (PJJ)
way

Pembelajaran jarak jauh (PJJ)

Yuk lanjut ke halaman berikutnya.

Tentu bukan perkara mudah. Karena bagaimanapun ada begitu banyak perbedaan yang harus dihadapi antara sebelum dan selama pandemi.

Sebagai contoh, jika sebelum pandemi dulu pembelajaran 100% dilakukan di sekolah.

Dimana siswa memiliki atau membentuk pola belajar yang umumnya sama. Misalnya belajar berkelompok, belajar dengan teman sebaya, mandiri, atau dengan guru sebagai fasilitator yang dapat memantau maksimal pembelajaran siswa.

Setelah pandemi, pembelajaran dilakukan dari rumah, jarak jauh, sehingga rangkaian prosedur belajar yang dilakukan pun ikut berubah. Lebih banyak mandiri.

Baca Juga: Prediksi Trend Micro: Sistem WFH dan Berbasis Cloud Jadi Sasaran Empuk di 2021

seminar PJJ Kelas Pintar
icha

seminar PJJ Kelas Pintar

Kalaupun ada belajar berkelompok, itu dilakukan secara virtual, sehingga tentunya ada perbedaan.

Peran guru dalam proses pembelajaran pun demikian, menjadi sangat berkurang. Sebagai gantinya, orang tua mengambil alih.

Sekali lagi, ini tidak mudah. Bukan saja bagi orang tua, tetapi juga si anak.

Dari sini, berbagai tekanan psikologis mulai berdatangan. Pada level tertentu, bahkan membuat anak menjadi kurang termotivasi dalam aktivitas pembelajaran.

Hal tersebut disampaikan Psikolog Intan Erlita, M.Psi, dalam acara PODCAST Telset TV.

Menurutnya, ini semua tak terlepas dari kedudukan anak itu sendiri sebagai makhluk sosial.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x