Follow Us

Oppo Tutup Tahun Dengan Terjualnya 1 Juta Perangkat di Desember 2020

Zihan Fajrin - Minggu, 03 Januari 2021 | 19:20
Oppo Reno4

Oppo Reno4

Nextren.com - Oppo Indonesia pada hari ini (3/1) mengumumkan pencapaiannya atas perangkat yang mereka jual.

Terdapat satu juta perangkat yang terjual dalam waktu satu bulan yaitu Desember 2020.

Dengan pencapaian ini, Oppo mengatakan optimis memandang masa depan pasar smartphone Indonesia di 2021.

Menurut Oppo, ini termasuk rekor penjualan smartphone pada akhir tahun dan selama bulan Desember, namun tidak hanya itu saja.

Baca Juga: 5 Smartphone yang Diprediksi Akan Menarik Perhatian di Tahun 2021

Pada tanggal 31 Desember 2020, Oppo juga berhasil menjual 70 ribu perangkat smartphone di Indonesia dalam sehari.

"Menutup tahun 2020 tepat pada 31 Desember yang lalu, hanya dalam satu hari kami berhasil menjual lebih dari 70.000 perangkat smartphone di Indonesia," ujar Aryo Meidianto A, PR Manager Oppo Indonesia.

Aryo melanjutkan, ini merupakan pencapaian yang luar biasa dan tergolong sangat baik pada kondisi pandemi seperti ini.

Baca Juga: Akhirnya Oppo Sematkan Teknologi NFC di Reno5, Hadir Januari 2021

Desember yang lalu, Oppo mengadakan kampanye penjualan The Joy-Full OPPO Sale dengan memberikan cashback hingga satu juta rupiah pada perangkat smartphone dan juga cashback pada perangkat IoT.

Kampanye penjualan ini ternyata cukup berhasil menarik minat masyarakat Indonesia terhadap produk smartphone dan IoT Oppo pada bulan Desember.

Pada kampanye tersebut ditawarkan beberapa perangkat seperti Reno4, Reno4 F, A92 dan A53.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest