Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Samsung Galaxy F62 Muncul di Geekbench, Pakai Chipset Exynos 9825

Randy Fauzi F - Jumat, 04 Desember 2020 | 15:30
Samsung Galaxy F41
Samsung

Samsung Galaxy F41

Nextren.com -Samsung tampaknya mulai fokus untuk mengembangkan seri smartphone di kelas mid-range.

Usai kedatangan seri Galaxy A dan Galaxy M pada 2019 lalu, kini mereka mulai mengenalkan seri Galaxy F.

Pada Oktober kemarin, perusahaan asal Korea Selatan itu baru saja meluncurkan Samsung Galaxy F41 di India.

Smartphone tersebut ditenagai Chipset Exynos 9611 degan RAM 6GB dan pilihan memori 64/128GB.

Terdapat pula 3 kamera belakang dan 1 kamera depan dengan resolusi 64MP kamera utama, 8MP ultrawide, 5MP lensa depth, dan kamera selfie 32MP.

Samsung Galaxy F41 dijual 16,999 rupee atau sekitar Rp3,3 juta di India.

Nah, usai meluncurkan Galaxy F41, Samsung dikabarkan akan kembali merilis produk terbaru dari seri Galaxy F.

Yap, produk baru yang dimaksud adalah Samsung Galaxy F62.

Hal itu terungkap setelah Samsung Galaxy F62 muncul di Geekbanch, seperti dikutip GSMArena.

Terlihat, seri terbaru dari jajaran smartphone Samsung itu memiliki nomoe model SM-E625F.

Kemudian, terungkap juga bahwa Samsung Galaxy F62 akan ditenagai chipset Exynos 9825.

Baca Juga: Samsung Galaxy A21s Miliki Warna Baru dan Tambahan Ruang Penyimpanan

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x