Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.
Nextren.com - Lazada 11.11 akan segera dimulai, festival belanja kali ini memiliki tiga program yang ditawarkan.
Lazada merupakan e-Commerce pelopor adanya Harbolnas atau hari belanja online nasional yang menghadirkan beragam produk.
Di tengah pandemi ini, produk yang menjadi favorit dibeli pengguna ialah kebutuhan rumah tangga seperti elektronik, hingga ke peralatan hobi menanam tanaman.
Untuk perangkat teknologi sendiri, smartphone dan tablet masih menjadi incaran sejak adanya mid year sale di Lazada.
- Baca Juga: Infinix Note 8 Dikenalkan Besok di Lazada Seharga Rp 1 Jutaan, Ini 3 Keunggulannya
- Baca Juga: Festival Belanja Online Lazada 11.11 Banjir Diskon, Voucher Hingga Gratis Ongkir Seluruh Indonesia
Di Lazada 11.11, perusahaan telah mempersiapkan ribuan voucher senilai Rp 1.111.000 danRp 111.000 rupiah tanpa ketentuan belanja minimum, yang dapat dikumpulkan oleh konsumen setiap hari mulai dari sejak tanggal 1 November yang lalu, hingga nanti puncaknya di tanggal 11 November 2020.
Bagaimana caranya agar kita bisa mendapatkan barang yang kita inginkan pada saat Lazada 11.11, agar tidak kehabisan dibeli oleh pengguna lain.
Monika Rudijono, Chief Marketing Officer Lazada Indonesia telah memberikan tipsnya, sebagai berikut.
Kalian pengguna Lazada harus memperhatikan empat hal.
Pertama, pengguna harus memahami terlebih dahulu fitur yang ada pada aplikasi Lazada.
Meskipun tidak semua fitur yang harus dipahami, setidaknya mengerti bagaimana cara memasukan barang belanjaan, melihat isi troli dan cara check out atau membayar barang di troli.