Akun @RaraswatiSavana mengaku kalau dirinya berkenalan dengan pria yang sudah melamarnya dan akan dinikahi dalam waktu dekat.
Baca Juga: Gara-Gara Banyak Akun Palsu, Aplikasi Kencan Tinder Hadirkan Fitur Verifikasi Wajah
Jadi? sebenarnya Tinder itu berbahaya atau tidak ya untuk dimainkan?
Sebab, kasus pembunuhan akibat kenal dari aplikasi kencan online seperti ini bukan yang pertama kali terjadi.
Misalnya kasus pada tahun 2014 di mana saat itu ada seorang turis dari Swedia bernama Warriena Wright yang bertemu dengan Gable Tostee di Tinder.
Baca Juga: Inilah Karakter Asli Pengguna Aplikasi Kencan Tinder Berdasarkan Zodiak
Keduanya bertemu dan memutuskan untuk berkencan di apartemen Gable.
Namun bukan terjadi hal romantis, keduanya justru berkelahi yang berujung pada Gable yang mendorong Warriena ke balkon.
Alhasil, wanita tersebut pun jatuh dari lantai 14 apartemen.
Namun setelah di pengadilan, Gable divonis tidak bersalah dan dibebaskan karena telah merekam seluruh percakapannya dengan Warriena malam itu.
(*)