Pada 12 September, fitur SwipeNight pukul 10.00 WIB akan hadir di aplikasi Tinder di Indonesia.
Tinder akan hadirkan tiga cerita video berdurasi 7 menit selama tiga minggu berturut-turut hingga hari Minggu tengah malam.
Baca Juga: Pengguna Tinder, Ada Kabar Baik Dari Telkomsel Untuk Berlangganan Nih
SwipeNight bercerita tentang sekelompok teman, dengan si pengguna Tinder sebagai subyek yang berperan sebagai tokoh utama.
Plot cerita berkisar tentang sekelompok teman tersebut selama beberapa jam terakhir sebelum asteroid menghantam bumi.
Saat cerita berlangsung, pengguna Tinder akan menghadapi dilema moral dan pilihan praktis yang akan berdampak pada kejadian selanjutnya dan dengan siapa mereka akan match ketika cerita ini berakhir.
Namun, pengguna hanya diberikan waktu 7 detik untuk memilih keputasan yang akan diambil.
Setiap minggu pilihan pengguna yang diambil dari video interaktif tersebut diambil oleh Tinder dan dimasukan ke dalam profil pengguna.
Tujuannya agar ada banyak materi yang bisa dibahas, seperti membuat lelucon atau membuka pembicaraan dengan kenalan baru.
Tinder bekerja sama dengan sutradara Karena Evans, sutradara video, Drake, penulis Nicole Delaney dan Brandon Zuck.
Jadwal lengkap SwipeNight sebagai berikut: