Follow Us

TikTok Indonesia Bikin Lomba Video Edukasi Berhadiah Rp 150 Juta, Ini Syaratnya

Fahmi Bagas - Rabu, 29 Juli 2020 | 12:06
TikTok
theverge.com

TikTok

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - TikTok merupakan salah satu platform media sosial berbasis video pendek.

Sejak kepopulerannya di Indonesia, TikTok pun menjalankan serangkaian program barunya di tahun 2020 lewat pengenalan agenda Sama-Sama TikTok.

Program itu disampaikan pertama kali pada tanggal 28 Februari lalu dengan dihadiri oleh Perwakilan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI.

TikTok memberikan serangkaian kegiatan salah satunya adalah #SamaSamaBelajar.

Baca Juga: TikTok Luncurkan Program Baru yang Kasih Hadiah Voucher Belanja

Mengenai kegiatan tersebut, TikTok pun secara resmi mengadakan kompetisi dengan tema #BerbagiFakta dan #BerbagiSkill.

Angga Anugrah Putra, selaku Head of Users and Content TikTok Indonesia mengaku kalau adanya kompetisi ini bermaksud untuk memperbanyak konten edukasi di platformnya.

Acara pengumuman kompetisi tersebut dilakukan secara virtual pada hari Rabu (28/7) dan juga dihadiri oleh Indra Aziz dan Jason Iskandar selaku konten kreator TikTok.

Baca Juga: Begini Cara Dapatkan Voucher Belanja di Program TikTok Treats

Indra Aziz yang merupakan pelatih vokal mengakui bahwa TikTok bisa menjadi wadah baginya untuk terkoneksi dengan generasi muda yang senang dengan informasi ringkas.

"Mereka lebih senang yang to-the-point dan langsung terjun mencobanya," ucap Indra.

Jason Iskandar selaku pembuat film dan kreator TikTok pun mengakui hal yang sama.

Ia menyatakan kalau saat ini remaja Indonesia banyak yang tertarik untuk terjun ke dunia film.

Baca Juga: TikTok Bikin Platform Iklan Baru Untuk UMKM, Bisa Dapat Dana Rp 4,3 Juta

Indra Aziz di acara virtual meeting TikTok untuk mengenalkan kompetisi #BerbagiSkill dan #BerbagiFakta.
TikTok Indonesia

Indra Aziz di acara virtual meeting TikTok untuk mengenalkan kompetisi #BerbagiSkill dan #BerbagiFakta.

"Tidak menutup kemungkinan format video singkat nantinya bisa menjadi format karya film baru," tutur Jason.

Dengan adanya program #BerbagiFakta dan #BerbagiSkill, TikTok memberikan penghargaan bagi para pesertanya.

Terdapat total hadiah senilai Rp 150 juta masing-masing untuk pemenang kompetisi dan juga beberapa hadiah lainnya.

Baca Juga: Edit Video di Tik Tok Makin Kencang Berkat Hyper Boost di HP Oppo

Kompetisi #BerbagiSkill sudah dimulai sejak tanggal 21 Juli lalu sampai 31 Juli mendatang.

Sedangkan untuk #BerbagiFakta baru akan dimulai pada tanggal 11 Agutus sampai 28 Agustus 2020.

Syarat Mengikuti Kompetisi

Untuk mengikuti kompetisi #BerbagiSkill, pengguna TikTok dapat mengunggah konten berdurasi 15-60 detik tentang tips dan tutorial, lifehack, dan sains teknologi.

Baca Juga: Dugaan Pencurian Data TikTok Ramai di Indonesia, Tuduhan Amerika Benar?

Sedangkan untuk #BerbagiFakta, peserta bisa membuat konten tentang pengetahuan umum, motivasi, bisnis, atau fakta menarik.

Pengguna disarankan untuk memanfaatkan berbagai fitur di TikTok, serta menambahkan tagar #SamaSamaBelajar dan #BerbagiSkill atau #BerbagiFakta.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest