Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Asus ROG Phone 3 Ternyata Diam-Diam Hadirkan Layar Refresh Rate 160Hz

Zihan Fajrin - Senin, 27 Juli 2020 | 13:36
ROG Phone 3 resmi rilis untuk pasar global dan India pada hari Rabu (22/7) malam waktu Indonesia.
9to5Google

ROG Phone 3 resmi rilis untuk pasar global dan India pada hari Rabu (22/7) malam waktu Indonesia.

Nextren.com - Belum lama ini, smartphone khusus gaming hadir kembali yaitu Asus ROG Phone 3. (23/7)

Asus ROG Phone 3 dihadirkan dengan spesifikasi yang cukup menarik.

Selain adanya chip Snapdragon 865 Plus ada juga inovasi layar dengan refresh rate 144Hz yang nyatanya mendukung 160Hz juga.

Ditemukan oleh XDA Developers, yang dikatakaan ia mulanya ingin mencoba mencari tahu bagaimana ponsel beralih di antara kecepatan refresh.

Baca Juga: Asus ROG Phone 3 Raih Peringkat Kedua DxOMark Dengan Audio Terbaik

160Hz Asus ROG Phone 3
Gizmochina

160Hz Asus ROG Phone 3

Pilihan tersebut ada di menu pengaturan dan bila ingin merasakannya kalian dapat mencari tahu prosedur yang melibatkan pengaturan ADB pada PC kalian.

Setelah selesai, opsi kecepatan refresh 160Hz akan ada dan bisa digunakan pada layar kalian.

Untuk mengetahui cara itu berfungsi, kalian dapat menguji kecepatan refresh dengan mengunduh aplikasi Fluid Simulation.

Baca Juga: Bukan Cuma Smartphone, Inilah 3 Perangkat ROG Baru yang Dirilis ASUS

Setelah itu bisa melanjutkan untuk mengatur kecepatan refresh di dalam pengaturan aplikasi ke 160Hz.

Tampaknya Asus belum selesai menguji fitur refresh rate 160Hz yang cukup menarik ini, maka dari itu disembunyikan.

Source :Gizmochina

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x