Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Sony ZV-1 Kamera Vlogger Seharga Harga 10 Juta Resmi Masuk Indonesia

Zihan Fajrin - Kamis, 23 Juli 2020 | 13:30
Sony ZV-1 hadir di Indonesia.
Zi

Sony ZV-1 hadir di Indonesia.

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com -Kamera compact Sony ZV-1akhirnya resmi dihadirkan (23/7) di Indonesia setelah diperkenalkan bulan Mei 2020.

Sony mengatakan di bulan Mei, Sony ZV-1 dihadirkan khusus konten kreator atau konsumen yang suka merekam video kasual.

Sony ZV-1 juga dihadirkan dengan desain yang berbeda dengan layar Vari-Angle LCD atau layar flip ke samping.

Desain ini memang cukup memudahkan pengguna atau konten kreator ketika sedang merekam video.

Baca Juga: Sony ZV-1 Hadir Untuk Para Konten Kreator dan Vlogger Youtube

Yang menarik dari peluncuran Sony ZV-1 di Indonesia ialah harganya yang cukup murah dibandingkan harga di Internasional.

Sony untuk pada pasar Internasional menawarkan harga 749 dollar AS atau 11 juta Rupiah.

Harga tersebut hanya berbeda 1 juta dari harga yang ditawarkan di Indonesia yaitu 10 juta Rupiah.

Sony memiliki alasan mengapa ZV-1 dikhususkan untuk para pengguna yang menginginkan untuk memiliki kamera dengan tanpa diatur terlebih dahulu.

Baca Juga: Mantan Pimpinan Kamera Google Pixel Kini Bergabung Dengan Adobe

Karena Sony ZV-1 juga memiliki beberapa keunggulan seperti auto bokeh, auto exposure, terdapat juga optical SteadyShot untuk stabilisasi kamera.

Sony ZV-1 dilengkapi dengan sensor Exmor RS berukuran 1 inci yang disertakan dengan lensa ZEISS 24-70ml dengan bukaan terbesar f/1.8.

Dengan kedua komponen itu dikatakan bisa membantu pengguna dapat merekam video dengan cahaya yang kurang.

Untuk masalah suara, Sony menyematkan bulit in mikrofon yang mampu mem-filter suara angin.

Baca Juga: REVIEW Kamera vivo X50 Pro, Punya 60x Zoom dan Extreme Night Vision

Sony menyematkan 3 built mikrofon yang bisa menangkap suara, meski tanpa bantuan eksternal mic atau wireless mic.

Bagi pengguna yang ingin merasakan auto bokeh, bisa dengan hanya menekan tombol bokeh sekali tekan yang bisa menimbulkan efek lensa sudut lebar.

Selain itu juga ada tombol bagi pengguna yang ingin merekam sebuah video produk sehingga terlihat lebih profesional.

Karena bisa beralih fokus ke objek secara instan tanpa harus mengatur kembali.

Baca Juga: Nokia Siapkan Hape Dengan Harga Terjangkau, Sudah Pakai Android 10

Pengguna juga bisa mentransfer file video atau foto dari Sony ZV-1 ke smartphone dengan mudah menggunakan aplikasi Imaging Edge Mobile.

Sony ZV-1 mendukung perekaman dengan format video XAVC S dan AVCHD.

Sony menyelenggarakan pre order kamera kasual terbaru ini mulai hari ini sampai 9 Agustus.

"Sony ZV-1 akan tersedia dengan jumlah yang terbatas," ungkap Christian Rudolf, Product Marketing Sony Indonesia.

Baca Juga: Sony Beri Tanggapan Bocornya Harga PS5, Intinya Jangan Takut Kehabisan!

Pembelian satu kamera selama pre order di retail atau lewat Tokopedia dan Blibli.com.

Selama pre order, konsumen akan mendapat cable adaptor untuk memindahkan secara cepat tanpa aplikasi dan tripod mini VCT-SGR1.

(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x