Laporan wartawan Nextren, Ida Bagus Rai Artha Kusuma
Nextren.com - Salah satu teknologi yang sedang tren saat ini di pasaran smartphone adalah kamera zoom.
Kamera zoom ini memberikan keleluasaan bagi konsumen untuk menangkap gambar objek yang cukup jauh.
Oppo Reno series pertama kali menerapkan teknologi ini di Oppo Reno 10x zoom yang rilis di tahun 2019 yang lalu.
Baca Juga: Sertifikat TENAA Ungkap HP Misterius Oppo, Benarkah Penerus Reno 10x Zoom?
Bukankah kamera smartphone memang sudah bisa melakukan zoom ?
Inilah yang membedakan kamera zoom biasa atau digital dengan optical.
Sejak kamera pertama kali dimasukkan ke dalam perangkat ponsel, pengguna bisa melakukan zoom atau pembesaran gambar secara digital.
Namun pembesaran ini dilakukan dengan memotong gambar menjadi resolusi yang lebih kecil.
Baca Juga: Oppo Perkenalkan SUPER VOOC 125W, Charge Hape 20 Menit Langsung Penuh!
Kalau diibaratkan dengan kertas, gambar yang utuh akan dipotong sehingga hanya menampilkan objek yang ingin difoto.