Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Inilah Deretan Hape Xiaomi di Indonesia yang Akan Dapat MIUI 12

Zihan Fajrin - Rabu, 15 Juli 2020 | 15:40
MIUI 12
MIUI/Weibo

MIUI 12

Nextren.com -Xiaomi kemarin (14/7), menghadirkan kembali produk teknologi milikinya yaitu Poco F2 Pro, Redmi 9, MIUI 12 dan Mi TWS Basic S.

Acara peluncuran yang dihadirkan dalam live YouTube tersebut memperkenalkan versi tebaru sistem antarmuka milikinya yaitu MIUI 12.

MIUI 12 hadir dengan desain user interface yang segar dan sistem animasi yang inovatif.

Pengguna diharapkan dapat menikmati pengalaman menggunakan sistem operasi yang lebih hidupdan nyata.

Baca Juga: Produk Terbaru Xiaomi Indonesia: Redmi 9, POCO F2 Pro, MIUI 12 dan Mi True Wireless Earbuds Basic S

Pada MIUI 12 terdapat dukungan Mi Render Engine yang menghasilkan pengalaman antarmuka yang halus, serta Mi Physics Engine yang menghasilkan gerakan ikon dan menyimulasikan kurva 3D terinspirasi dari gerakan dan respons di kehidupan nyata.

Tampilan visual yang realistis di seluruh sistem MIUI 12 juga memungkinkan pengguna untuk membuat tampilan layar MIUI 12 lebih informatif dan komprehensif.

Xiaomi mengatakan di sisi lain, tampilan tersebut juga memberi pengalaman unik dan personal setiap melihatnya.

MIUI 12 juga menghadirkan fitur Super Wallpaper yang mengahadirkan gambar membawa keindahan kosmik ke tingkat baru dengan rekonstruksi menakjubkan dari bentang alam planet Mars dan Bumi, diambil berdasarkan citra resmi dari NASA.

Baca Juga: Xiaomi Uji Coba Teknologi Kamera Astrophotography di MIUI 12

Super Wallpaper mengkombinasikan Always-on-display, Home Screen, dan Lock Screen dalam suatu tampilan misi luar angkasa dan akan membuat pengguna dapat melihat bagian-bagian lain dari planet-planet.

Dengan Super Wallpaper, MIUI 12 menjadi jendela untuk melihat keindahan alam semesta.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x