Follow Us

Artis Dian Sastro Makin Sibuk Saat Work From Home, Ajak Wanita Maksimalkan Ruang Digital

Wahyu Subyanto - Kamis, 14 Mei 2020 | 19:30
Dian Sastro berkisah kegiatannya saat work form home
Sisternet

Dian Sastro berkisah kegiatannya saat work form home

Menurutnya fungsi dari ruang digital juga bisa untuk aksi sosial, bagaimana kita bisa membantu para perempuan di Indonesia yang masih harus bekerja di luar.

Baca Juga: Donald Trump Perpanjang Durasi Pemblokiran Huawei Hingga Tahun 2021

“Bentuknya bisa bermacam-macam. Bisa berupa donasi agar memberikan support finansial untuk mereka, bantu awareness tentang pentingnya pakai masker, campaign mengedukasi org pakai masker sendiri, dan bisa juga dalam bentuk promosi (non-endorsement) untuk menghidupkan para pengusaha rumahan,” papar Dian.

Dian mengajak para perempuan di Indonesia terus bersikap positif.

Bahkan menurutnya tetap ada sisi positif dari anjuran physical distancing ini, yaitu kita dituntut untuk lebih kreatif.

Dalam acara yang sama, Presiden Direktur XL Axiata, Dian Siswarini berpendapat bahwa peran aktif perempuan sangat vital di keluarga.

Baca Juga: Ini Tanda WhatsApp Sudah Dibajak, Jangan Klik OK Saat Muncul Notifikasi Seperti Ini

Oleh karena itu literasi digital sangat penting bagi para perempuan agar bisa tetap sehat fisik dan psikisnya di tengah pandemic Covid-19 ini.

“Literasi digital mengenai ‘online is a new normal’ penting dilakukan. Hal itu akibat adanya kesenjangan (gap) dimana kalangan perempuan pemakai internet di Indonesia jauh di bawah laki-laki. Sebab itu kita meluncurkan Sisternet untuk meningkatkan literasi digital,” terang Dian.

Lanjut Dian, program Sisternet bukan hanya bagaimana mengajarkan perempuan bisa membuka internet, tapi bagaimana internet dapat meningkatkan tingkat kehidupan mereka.

Bagaimana bisa lebih produktif, dan menambah penghasilan.

Sisternet merupakan program yang dibuat oleh XL Axiata bekerja sama dengan beberapa kementerian seperti Kementerian Kominfo dan Kementerian KPPPA.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest