Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas
Nextren.com- Snapdragon 865 merupakan chipset prosesor yang saat ini banyak digunakan oleh ponsel-ponsel premium.
Ya, chipset tersebut memang diperuntukkan untuk menyasar orang-orang yang menginginkan kualitas dan proses kerja perangkat yang cepat.
Support otomatis chipset tersebut dengan koneksi 5G yang sedang dikembangkan di beberapa negara juga menjadi alasan Snapdragon865 dijadikan kekuatan smartphone saat ini.
Diketahui bahwa 5 besar smartphone yang memiliki kinerja terbaik di bulan Maret versi AnTuTu adalah perangkat yang dibekali dengan chipset Snapdragon 865.
Baca Juga: 5 Smartphone Terbaik Bulan Maret Versi AnTuTu, OPPO Dominasi 3 Besar
Penyematan chipset tersebut juga membawa kesan bahwa smartphone yang membawanya akan menjadi smartphone gaming.
Diketahui bahwa chipset tersebut bisa mensupport layar hingga 144Hz sehingga dapat membuat mata penggunanya lebih nyaman saat melihatnya.
Selain itu, Snapdragon 865 memiliki kemampuan untuk rendering grafik yang lebih cepat sebesar 25%.
Menurut pengakuan Senior Business Development Manager Qualcomm, Dominikus Susanto, chipsetnya tersebut membuka peluang bagi para developer game untuk menghasilkan game yang lebih ekstrim lagi dari sekarang.
Hal tersebut dikarenakan, Snapdragon 865 diklaim sudah mendukung untuk game dengan kualitas HDR yang memiliki kualitas setara dengan desktop gaming.
"Sebenarnya yang membuat gambar lebih bagus itu bukan dari developer game," ungkap Susanto pada saat melakukan telekonferensi online.