Follow Us

Robot Polisi Ini Hentikan Pria yang Keluyuran Beli Rokok Saat Lockdown Virus Corona

None - Rabu, 08 April 2020 | 16:30
Inilah PGuard. Robot polisi yang diterjunkan pemerintah Tunisia untuk menyukseskan lockdown virus corona
(AFP via BBC)

Inilah PGuard. Robot polisi yang diterjunkan pemerintah Tunisia untuk menyukseskan lockdown virus corona

Nextren.com - Seorang pria di Tunisia dihentikan oleh robot polisi ketika sedang membeli rokok di tengah lockdown virus corona.

Dari video yang viral di Twitter, nampak pria mengenakan jaket berwarna hijau diberhentikan oleh unit "robocop" bernama PGuard.

Oleh robot polisi itu, si lelaki ditanyakan apakah dia tahu bahwa saat ini tengah berlangsung lockdown.

Pria itu menjawab bahwa dia hendak membeli rokok.

Baca Juga: Robot Kebal Virus dan Anti Lelah di Italia Ikut Bantu Staf Medis Merawat Pasien Covid-19

"Baiklah. Belilah rokok Anda, Tetapi ingat, pergilah secepatnya dan segera pulang." Demikian suara yang keluar dari robot itu.

Dilansir BBC Jumat (3/4/2020), penegak hukum menerjunkan robot di Tunis, ibu kota Tunisia, untuk memastikan masyarakat mematuhi karantina.

Unit PGuard itu akan berkeliling dan menghentikan orang yang ketahuan berjalan di tempat sepi.

Menanyakan mengapa mereka keluar rumah.

Baca Juga: Canggihnya Robot Pemadam Kebakaran DKI Jakarta Ini, Bisa Dikendalikan Jarak Jauh Hingga 1,5 Km

Setelah itu, mereka diharuskan menunjukkan kartu identitas atau dokumen, sehingga polisi yang berpatroli bisa mengawasi mereka.

Keputusan tersebut dibuat setelah Tunisia berada di pekan kedua karantina massal, dengan jumlah korban infeksi virus corona mencapai 495 orang.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest