Follow Us

5 Tempat Belajar Online Kelas Fotografi Untuk Kamu yang di Rumah Saja

Zihan Fajrin - Senin, 06 April 2020 | 13:19
Fotografer bagikan tips kreatif memotret bayi ketika baru lahir
pexels.com/Hamann La

Fotografer bagikan tips kreatif memotret bayi ketika baru lahir

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com - Bagi kamu yang mungkin menghabiskan waktu di rumah saja, bisa mengikut kelas fotografi yang dilaksanakan dari beberapa brand dan platform.

Walau berada di rumah saja, bukan berarti kamu yang suka fotografi tidak bisa berkreativitas dan belajar banyak tentang dunia fotografi.

Apalagi, sudah banyak smartphone yang mendukung hobi kamu dengan memberikan resolusi kamera lebih baik.

Kelas online fotografi tersebut dilaksanakan oleh brand Nikon dan Leica, lalu ada yang dari DxO, Udemy, dan Youtube.

Baca Juga: Reno3 Tawarkan Kemampuan Fotografi Malam Yang Lebih Baik Lewat Fitur Night Mode dan Ultra Dark Mode

Nikon merupakan brand kamera cukup terkenal bersamaan dengan Canon dan Kodak.

Brand tersebut menyelenggarakan kelas fotografi tidak secara gratis melainkan menawarkan harga 15 sampai 50 dolar AS atau mencapai sekitar 800 ribuan rupiah.

Diketahui Nikon akan membuka 10 kelas yang pengajarnya dari fotografer profesional yang mengajarkan tentang fotografi secara mendalam.

Setiap kelas akan berbeda pelajarannya, Nikon memberikan kelas seperti fotografi hewan hingga membuat video musik.

Baca Juga: Sony Ambil Alih Penguasa Pasar Kamera Full Frame dari Tangan Canon dan Nikon

Kelas tersebut bisa langsung ditemukan di website resmi Nikon dan kelas akan berjalan sampai 30 April.

Source : Indian Express

Editor : Kama

Baca Lainnya

Latest