Follow Us

Pelajar Perlu Tahu, Ini Cara Cepat Download File Tanpa Harus Log In

Dok Grid - Selasa, 10 Oktober 2023 | 09:48
ilustrasi pelajar
techinasia.com

ilustrasi pelajar

Nextren.com - Pelajar dalam mengerjakan sebuah tugas terkadang membutuhkan sebuah referensi dari jurnal yang biasanya dicari menggunakan Google.

Cara tersebut terbilang cepat, website yang biasanya menyediakan jurnal atau file makalah biasanya pada Scribd dan Academia.

Dalam kedua situs tersebut pelajar diharuskan log in terlebih dahulu agar bisa mendownload jurnal atau file.

Ketika diharuskan log in, beberapa pelajar biasanya merasa cara tersebut memakan waktu yang lama.

Baca Juga: 3 Aplikasi Pembuat Kesimpulan Otomatis di iPhone, Pelajar Merapat Yuk!

Terdapat akun Twitter @PenjahatGunung yang membagikan sebuah cara mudah bagi pelajar yang ingin mendownload tanpa harus log in terlebih dahulu.

Cara tersebut menggunakan website lain yang bernama DocDownloader, sebelum menggunakan website tersebut kamu harus menemukan jurnal atau file yang ingin dicari.

Website DocDownloader yaitu docdownloader.com. Dari tampilan awalnya terlihat website tersebut bisa mendownload dari empat platform.

Empat platform termasuk Scribd dan Academia ada dari Issuu dan SlideShare bagi pelajar yang membutuhkan referensi powerpoint.

Baca Juga: Trik Cepat Buat Kesimpulan Otomatis, Tugas Makalah dan Esai Kelar!

Jika sudah menemukan referensi yang tepat pada salah satu dari empat platform tersebut kamu bisa mencopy link website tersebut.

Lalu ke halaman DocDownloader, dan paste link di kolom yang sudah disediakan, hal yang perlu dilakukan ialah verifikasi diri kamu bukan robot dan klik download.

Setelah itu DocDownloader akan menyiapkan jenis download yang kamu inginkan, seperti dengan format PDF atau Docx.

Klik format dokumen yang kamu inginkan dan tunggu beberapa detik untuk proses mendownload file.

Ketika hitungan akan selesai akan muncul pop up untuk mendownload file tersebut dan selesai kamu bisa mendapatkan jurnal yang kamu inginkan.

Cara ini memang cukup mudah, namun pastikan untuk menghargai pembuat dan platform yang menjadi penyedia dokumen tersebut.

Untuk Academia.edu sendiri memiliki jenis log in tanpa perlu kamu membuat akun terlebih dahulu yaitu menggunakan akun Google atau Facebook kamu.

Baca Juga: Cara Mengatasi Download Pending di Play Store yang Bikin Kesal

Pastikan para pelajar juga tidak hanya mengcopy paste tulisan tetapi pahami dan yang pasti selalu menyertai detail kutipan tersebut seperti nama pembuat dan judul jurnal.

Ada beberapa website lainnya yang menyediakan download file secara mudah yaitu scrdownloader.com dan acdownloader.com.

(*)

Editor : optimization

Baca Lainnya

Latest