Baca Juga: Inilah Samsung Galaxy A11, Hape Kelas Terjangkau Penerus Galaxy A10
6. Mitos: Hewan peliharaan dapat menyebarkan virus SARS-CoV-2
Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), tidak ada bukti bahwa hewan peliharaan, seperti kucing dan anjing, dapat terinfeksi virus corona, apalagi menyebarkannya ke manusia.
"Yang paling penting adalah mencuci tangan dengan sabun dan air setelah kontak dengan hewan peliharaan," catat WHO.
Tindakan itu melindungi Anda dari bakteri umum, termasuk E.coli dan Salmonella, yang dapat menyebar dari hewan peliharaan dan manusia.
Baca Juga: Huawei Hadirkan Versi Beta Search App Pada Layanan HMS, Serba Baru?
7. Mitos: Anak-anak tak akan terkena Covid-19
Anak-anak pasti dapat terkena Covid-19, meski beberapa statistik awal menunjukkan bahwa anak-anak lebih kecil kemungkinan tertular virus daripada orang dewasa.
Sebuah studi China dari Provinsi Hubei menemukan bahwa lebih dari 44.000 kasus Covid-19, sekitar 2,2 persen melibatkan anak-anak di bawah usia 19 tahun.
Sebaliknya, anak-anak lebih cenderung tertular influenza pada tahun tertentu dibandingkan dengan orang dewasa.
Dilaporkan Live Science, jumlah kasus virus corona yang didiagnosis pada anak-anak mungkin dianggap remeh, dalam studi kasus dari China, anak-anak tampaknya kecil kemungkinan mengembangkan penyakit yang lebih parah.
Dengan demikian, sangat mungkin bahwa banyak anak dapat terinfeksi dan menularkan penyakit ini tanpa menunjukkan banyak gejala.