Nextren.com - Sensus penduduk telah resmi dimulai pada Sabtu (15/2/2020) lalu.
Adapun metode yang telah dimulai adalah sensus online.
Sementara itu, sensus offline akan dilaksanakan pada Juli 2020 mendatang.
Keduanya diselenggarakan oleh Pemerintah Indonesia melalui Badan Pusat Statistik (BPS) dan Kementerian Dalam Negeri.
Baca Juga: Inilah 4 Tips Aman Saat Naik Taksi atau Ojek Online Bagi Para Wanita
Pengisian dari sensus online dapat dilakukan melalui laman https://sensus.bps.go.id.
Sensus ini diperuntukkan bagi warga negara Indonesia (WNI) dan warga negara asing (WNA) yang telah atau akan tinggal selama minimal satu tahun di Indonesia.
Metode pengumpulan data
Menurut laman BPS, kedua metode pengumpulan data (online dan offline) terbagi kembali menjadi tiga cara sebagai sebagai berikut: - CAWI (Computer Assisted Web Interviewing) - CAPI (Computer Assisted Personal Interviewing) - PAPI (Pencil and Paper Interviewing)
Baca Juga: Apple Tutup Pabrik dan Toko Akibat Wabah Virus Corona, iPhone Bakal Jadi Barang Langka
Saat dikonfirmasi Kompas.com, Rabu (19/2/2020) siang, Direktur Statistik Kependudukan dan Ketenagakerjaan BPS, Nurma Widayanti, membenarkan informasi tersebut.
"Online lewat web itu CAWI. Offline itu dengan PAPI menggunakan kuesioner kertas dan CAPI menggunakan HP," jelas Nurma. Menurut Nurma, pengisian sensus online yang tengah dilakukan saat ini adalah metode CAWI.