Follow Us

Layanan Pengganti Google Play Milik Huawei Siap Dirilis Secara Global Bulan Ini

Wahyu Prihastomo - Rabu, 19 Februari 2020 | 19:30
Huawei
phonearena.com

Huawei

Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo

Nextren - Sampai sekarang Huawei masih ada di bawah bayang-bayang boikot dari AS.

Gara-gara perang dagang antara AS dan Tiongkok, Huawei jadi kena imbasnya.

Yang terburuk adalah dicabutnya lisensi penggunaan layanan Google dari semua produk ponsel mereka.

Baca Juga: Huawei Akan Kenalkan 8 Produk Baru di Event Pada 23 Februari 2020 Mendatang

Sekarang Huawei harus susah payah menjual produknya tanpa ada layanan Google di dalamnya.

Padahal bagi pengguna Android, aplikasi-aplikasi Google sudah jadi bagian yang sangat penting.

Sebagai gantinya, Huawei sudah menyiapkan Huawei Mobile Services (HMS) yang berfungsi untuk menggantikan peran Google.

Baca Juga: Huawei Khawatir Jaringan 5G Mereka Kena Diskriminasi di Perancis Gara-gara Hasutan AS

Sekarang layanan mobile baru ini kabarnya akan mulai tersedia secara global akhir bulan ini.

Dikutip dari Android Authority, peluncurnan HMS secara global akan dilaksanakan di Barcelona pada tanggal 24 Februari 2020 nanti.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest