Follow Us

Targetkan Daerah Terpencil Bisa Internetan 10 Mbps, Indonesia Siap Jadi Negara Digital

Wahyu Subyanto - Rabu, 27 November 2019 | 08:05
BTS Operator
kompas

BTS Operator

“Dalam ranah media sosial, Indonesia merupakan negara kelima yang paling aktif secara digital di dunia."

"Indonesia menjadi pasar terbesar ke-4 untuk Facebook dan Instagram. Sekitar 40% dari penduduk Indonesia tercatat aktif sebagai pengguna Whatsapp,” papar Menteri Johnny.

Baca Juga: Drone Berhasil Kirim Vaksin Bayi Untuk Daerah Terpencil

Untuk mendukung misi menjadi negara digital tersebut, Kementerian Kominfo telah dan akan menyelenggarakan program-program keterampilan dan literasi digital.

Hal itu demi memastikan penciptaan ekosistem ekonomi digital yang kompetitif dalam skala nasional dan global.

Program-program tersebut antara lain adalah program Keterampilan Digital Dasar melalui Gerakan Nasional Literasi Digital Siberkreasi.

Baca Juga: 855 BTS Gratis untuk Daerah Terpencil dan Tertinggal, Meski Cuma 2G

Lalu dilanjutkan dengan program Keterampilan Digital Menengah melalui Digital Talent Scholarship, dan program Keterampilan Digital Lanjutan melalui Digital Leadership Academy.

Semua program tersebut melibatkan berbagai pemangku kepentingan dan ekosistem, yaitu perusahaan teknologi dan telekomunikasi, sekolah, lembaga pemerintah, hingga komunitas lokal.

Forum high level breakfast meeting tersebut turut dihadiri oleh para pejabat pemerintah dan lembaga dari Australia, Bangladesh, Chad, Costa Rica, Mesir, Prancis, Gambia, Iran, Jepang, Norwegia, Pakistan, Polandia, Lithuania, Russia, Saudi Arabia, Spanyol, Inggris, European Commission, OECD, ITU, UNCTAD, dan UNESCO.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest