Follow Us

Jawara Game Indonesia, Lomba Pembuatan Game Dari Hago dan Vlight Untuk Kembangkan Developer Game Lokal

Wahyu Subyanto - Jumat, 22 November 2019 | 19:13
Ilustrasi main game
the conversation

Ilustrasi main game

Gim yang dikirimkan harus terjamin keasliannya dengan otorisasi yang sah, tidak melanggar hak hukum subjek apapun, dan tidak mengandung konten SARA (suku, agama, ras, antargolongan) juga politik.

Penjurian akan dilakukan menggunakan skor berdasarkan permainan gim dan seni desain.

Baca Juga: Ini Kecepatan Internet yang Dianjurkan Untuk Main Streaming Game di Skyegrid

Nantinya akan ada poin tambahan untuk permainan gim yang kreatif dan menggunakan tema yang unik.

Selain juara pertama, juara kedua akan mendapatkan uang tunai 40 juta rupiah, juara ketiga akan mendapatkan uang tunai 20 juta rupiah, juara keempat mendapatkan 10 juta rupiah, dan juara kelima mendapatkan 5 juta rupiah.

Untuk mengikuti kompetisi Jawara Game Indonesia, peserta dapat mengirimkan gim ke email jawaragamehago@yy.com dengan judul, yaitu submission - jenis gim - nama gim - nama pengembang.

Pengumuman pemenang akan dilaksanakan pada 18 Desember 2019. Informasi lebih lanjut mengenai kompetisi Jawara Game Indonesia dapat diakses melalui akun sosial media Hago Indonesia atau situs jawaragamehago.id.

Baca Juga: Realme 3 Pro Bisa Mainkan Fortnite 60 FPS Cuma Gimik? Ini Buktinya

Sebelum mengadakan kompetisi Jawara Game Indonesia ini, Hago tahun ini telah bekerjasama dengan perusahaan seperti AXIS untuk event Lipstick Challenge, Miniso untuk event THR Idul Fitri, dan Angkasa Pura II untuk event Airport Week Fest.

Untuk tahun 2020, Hago berencana untuk berkolaborasi dengan perusahaan dan instansi untuk mengembangkan industri kreatif dan Informasi Teknologi di Indonesia dengan meningkatkan pengalaman bermain pengguna.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest