Dalam hal ini, pengguna layanan Grab-Bike mengaku lebih banyak mengalami risiko kecelakaan, yaitu mencapai 6,1% daripada eksposur risiko serupa yang dialami pengguna layanan Go-Ride GoJek, yakni 4,8%.
Demikian pula pada layanan taksi online, konsumen perempuan pengguna layanan Grab-Car mengalami tingkat kecelakaan lebih tinggi, yaitu 2,6% dibandingkan pengguna layanan Go-Car, yang mencapai 1,4%.
Terlebih, pada layanan taksi online, tingkat risiko pelecehan yang dialami responden pengguna layanan Grab-Car juga tercatat lebih tinggi, yaitu 2,2% dibandingkan pengguna layanan Go-Car, yang mencapai 1,4%.
Mewakili suara konsumen, David menghimbau untuk tidak terlalu agresif memberikan promo demi merebut pasar.
Sebab, hal ini bisa berbahaya.
Baca Juga: Oknum Polisi Jakarta Utara Dihukum Karena Jadi Sopir Taksi Online, Ini Penyebabnya
"Sekarang, konsumen makin pintar, mereka tidak mau asal murah tapi keselamatan dan keamanannya dipertanyakan."
"Himbauan saya kepada aplikator online adalah untuk terus mengutamakan keamanan dan keselamatan penumpang. ""Jangan sampai keinginan untuk merebut pasar jadi mengorbankan hak konsumen untuk merasa aman dan nyaman,” tutur David.
Artikel ini tayang di kontan.co.id, dengan judul : Transportasi online dan konvensional, mana yang lebih aman?Reporter: Dityasa H Forddanta